Bolatimes.com - Persib Bandung resmi memperpanjang kontrak dua pemain muda andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20, Kakang Rudianto dan Robi Darwis, selama tiga tahun atau hingga 2026 mendatang.
Persib Bandung, dikutip dari laman resmi klub, Selasa memperpanjang kontrak Kakang dan Robi setelah keduanya memiliki kontribusi positif pada skuad asuhan Luis Milla musim lalu.
Kakang yang musim ini akan menjadi tahun keempatnya berseragam Persib Bandung di setiap tahunnya menunjukkan perkembangan sehingga manajemen memperpanjang kontrak pemain muda tersebut.
Kembali mendapatkan kepercayaan membela Persib Bandung, Kakang mengatakan dirinya siap untuk memberikan kontribusi terbaik untuk skuad Maung Bandung ke depannya.
Selain itu, pemain jebolan Diklat Persib itu akan mencoba menjalankan instruksi pelatih dengan baik dalam latihan maupun ketika bertanding.
"Saya sebagai pemain harus bisa mengikuti taktik dari pelatih kalau kita mau dipasang. saya mau dan siap main di posisi manapun, saya siap untuk bermain," ungkap Kakang.
Baca Juga:
Hasil Liga Spanyol 2022-2023: Sevilla Dihajar Girona di Kandang
Senada dengan Kakang, Robi mengatakan dirinya memiliki ambisi besar setelah kini memasuki musim keduanya bersama Persib Bandung.
Pemain kelahiran 2 Agustus 2003 itu menambahkan, dirinya enggan berpuas diri dengan pencapaian sejauh ini karena perjalanannya masih panjang serta ada harapannya yang belum terwujud.
"Tentu saja, saya harus kerja keras lagi. Saya akan berusaha berkontribusi lebih. Apalagi saya punya harapan bisa berprestasi bersama tim. Itu yang ingin saya capai untuk membalas kepercayaan ini (perpanjangan kontrak)," terang Robi.
Baca Juga:
3 Pelatih Korea Selatan yang Mungkin Bisa Gantikan Shin Tae-yong Tukangi Timnas Indonesia U-20
Diketahui pada musim lalu, Kakang mampu menorehkan 11 pertandingan dan 702 menit bermain, sedangkan Robi mencatatkan 17 penampilan dengan 1001 menit bermain serta menyumbangkan masing-masing satu gol dan assist.
Selain Kakang dan Robi, Persib Bandung sebelumnya telah memperpanjang kontrak pemain muda lainnya yaitu Ferdiansyah Cecep hingga 2026 dan Beckham Putra hingga 2025. (Antara)
Ikuti berita Bolatimes.com di Google News
Baca Juga:
Dikalahkan Timnas Indonesia di SEA Games Edisi Lalu, Pemain Malaysia Ini Ingin Balaskan Dendam
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Dipecundangi Zhejiang FC, Persib Bandung Gagal Total di AFC Champions League Two
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Pemain Jebolan UEFA Conference League
-
Pernah Tolak Panggilan untuk Bela Timnas Indonesia U-20, Pemain Keturunan Ini Gabung Man City
-
Jelang Liga Bergulir Persib Bandung dan Bobotoh Lakukan Diskusi Soal Keuangan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024