Bolatimes.com - Kemenangan Garuda Select atas Bournemouth sedikit ternoda dengan adanya aksi baku hantam di atas lapangan.
Seperti diketahui, Garuda Select jilid 5 berhasil mengalahkan tim Inggris, AFC Bournemouth.
Pasukan Des Walker berhasil mengalahkan AFC Bournemouth dengan skor 2-0 pada pertandingan yang digelar di Canford Park Arena, Inggris, Rabu (29/3/2023) malam WIB.
Baca Juga:
Profil CONIFA, Organisasi Tandingan FIFA yang Bisa Jadi Alternatif Baru bagi Indonesia
Dua gol kemenangan garuda Select dipersembahkan oleh pemain pengganti yakni Raihan Utama dan Muhammad Ragil di babak kedua.
Tentunya kemenangan ini menjadi rentetan catatan positif bagi Garuda Select. Skuad Des Walker berhasil mencetak lima kemenangan di periode akhir Februari-Maret 2023.
Namun pada laga tersebut, terdapa aksi baku hantam di atas lapangan. Hal ini terungkap dalam sebuah unggahan akun Twitter @The Secret Scout.
Baca Juga:
Nama Ronaldo Terpampang di Kantor PSSI Buntut Piala Dunia U-20 2023 Batal Digelar di Indonesia
Momen tersebut bermula ketika salah satu pemain Garuda Select dijegal dengan keras oleh pemain AFC Bournemouth.
Alhasil, terjadilah kericuhan di antara kedua tim. Bahkan, beberapa pemain baik dari AFC Bournemouth maupun Garuda Select ada yang saling memukul.
Baca Juga:
Shin Tae-yong Ingin Buat Sejarah di ASEAN, Bawa Timnas Indonesia Senior Lolos ke Piala Dunia 2026
Hal ini membuat netizen memberikan tanggapan di kolom komentar unggahan tersebut.
Tak sedikit yang menyalahkan pemain Indonesia atas insiden ini.
"Soal beginian Indonesia jago," tulis @sara***.
Namun ada juga yang membela kalau penyebab baku hantam ini bukan cuma pemain Indonesia, melainkan luar negeri.
"Garuda Select tidak semua pemain Indonesia, tetapi campuran pemain Eropa lainnya," timpal @aba****.
Berikut hasil 5 pertandingan terakhir Garuda Select:
28/2/2023 - Garuda Seletc vs Gillingham 3-0
7/3/2023 - Garuda Select vs Blackburn Rovers 2-1
14/3/2023 - Garuda Select vs Queens Park Rangers 2-1
22/3/2023 - Garuda Select vs Huddersfield 6-0
29/3/2023 - Garuda Select vs Bournemouth 2-0
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024