Rauhanda Riyantama
Ketum PSSI periode 2023-2027, Erick Thohir. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Viral di media sosial pemberitaan bahwa Ketum PSSI, Erick Thohir akan memberikan bonus mencapai Rp750 juta kepada Timnas Indonesia U-20 yang tampil di Piala Asia U-20 2023.

Bonus tersebut diberikan jika Timnas Indonesia U-20 yang ditukangi Shin Tae-yong berhasil mengalahkan Uzbekistan di laga terakhir Grup A Piala Asia U-20 2023, Selasa (7/3/2023). 

Sebab jika menang, Timnas Indonesia U-20 berpeluang besar lolos ke perempat final Piala Asia U-20 2023. 

Baca Juga:
4 Pemain Top ASEAN yang Bisa Diboyong ke Liga Indonesia Musim Depan, Kapten Timnas Thailand Patut Jadi Incaran!

Dalam narasi yang disampaikan oleh akun youtube ARP, PSSI bersedia merogoh kocek dalam-dalam demi memberikan bonus pada anak-anak muda yang tergabung di Timnas Piala Asia U-20.

Bahkan nominal Rp 750 juta bonus itu sepadan dengan bonus yang dijanjikan PSSI pada Timnas Indonesia U-16 jika menjuarai Piala AFF tahun lalu.

Berbeda, Timnas Indonesia U-20 hanya menang 1 pertandingan melawan tuan rumah Uzbekistan bisa mendapatkan bonus tersebut.

Baca Juga:
Deretan Pemain Naturalisasi yang Tolak Wacana Aturan Baru BRI Liga 1, Penuh Pesan Menohok

Penjelasan

Dalam narasi selanjutnya, akun tersebut membubuhkan foto Erick Thohir selaku Ketum PSSI dan ada juga anggota Exco PSSI.

Sebagai background thumbnail, para pemain Timnas Indonesia di Piala Asia U20 yang sedang merayakan kegembiraan.

Baca Juga:
Mohamed Salah Sah Jadi Pencetak Gol Terbanyak Liverpool di Era Premier league, Lampaui Rekor Robbie Fowler

Cek fakta Ketum PSSI, Erik Thohir janjikan bonus Rp 750 juta pada Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023. (youtube/ARP)

Seolah-olah kabar bonus Rp 750 juta tersebut sudah pasti dan dijanjikan oleh Ketum PSSI Erick Thohir atas kemenangan lawan Uzbekistan.

Namun saat ditelusuri, isi unggahan tersebut hanya menyebutkan bonus akan diberikan namun tak ada nominal rupiahnya.

Yakni, PSSI menjanjikan bonus besar saat Timnas mengalahkan Uzbekistan di Piala Asia U-20.

Baca Juga:
Ramai Soal Pemain Naturalisasi di Liga Indonesia hanya Boleh Diisi satu Pemain, Striker Timnas Indonesia Angkat Bicara

Kemenangan atas Uzbekistan memang menjadi krusial, karena akan menambah poin Indonesia di babak grup menjadi 6 dan akan lolos ke babak berikutnya.

Namun jika Timnas Indonesia U-20 ini kalah dari tuan rumah, maka dipastikan akan gagal melaju ke babak knock out.

Kesimpulan

Jika melihat materi dan narasi yang disampaikan akun tersebut maka tak ada kesesuaian thumbnail dan isi.

Tak ada keterangan nominal bonus Rp 750 juta dari Erick Thohir sebagaimana yang dinarasikan di thumbnail.

Jadi bonus Rp 750 juta dari Ketum PSSI Erick Thohir untuk punggawa Timnas U20 jika menang lawan Uzbekistan tersebut kabar bohong atau hoax.

Load More