Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-20 menjadi salah satu negara partisipan Piala Asia U-20 2023. Dalam sejarah turnamen ini, tim Merah Putih punya catatan apik.
Timnas Indonesia U-20 asuhan Shin Tae-yong melaju ke Piala Asia U-20 2023 usai lolos sebagai juara grup di babak kualifikasi. Selain Garuda Nusantara, hanya Vietnam wakil lain yang berasal dari Asia Tenggara.
Situasi itu membuat media Vietnam membuat laporan tim mana yang paling impresif di ajang Piala Asia U-20 ini. Ternyata, mereka mengakui bahwa Indonesia adalah tim dengan prestasi paling apik.
Baca Juga:
Napoli Ditekuk Liverpool, Luciano Spalletti Tetap Bangga
"Di wilayah Asia Tenggara, Indonesia adalah negara dengan prestasi paling impresif sepanjang sejarah. Bahkan tim muda mereka berhasil memenangkan juara pada tahun 1961 saat turnamen itu digelar di Thailand," tulis laporan The Thao247 disadur pada Rabu (2/11/2022).
Bukan hanya itu, Garuda Nusantara juga pernah dua kali menjadi runner up (tahun 1967 dan 1970) yang kala itu nama turnamennya masih memakai Piala Asia U-19.
Lebih lanjut, media Vietnam juga mengungkapkan bahwa timnas Indonesia U-20 juga meraih hasil bagus di Piala Asia U-20 sebelumnya. Sebab, tim Merah Putih berhasil ke perempat fina.
Sayangnya ketika di perempat final, timnas Indonesia U-20 kalah saing dari Jepang yang memang punya skuad lebih mumpuni dengan skor 0-2.
Bukan hanya prestasi Indonesia yang diakui sebagai tim tersukses dari Asia Tenggara sepanjang turnamen Piala Asia U-20, media Vietnam juga menyoroti TC anak asuh Shin Tae-yong.
Saat ini timnas Indonesia U-20 menjalani TC di Eropa yang diproyeksi untuk persiapan Piala Asia U-20 2023 mendatang di Uzbekistan.
Baca Juga:
Update Naturalisasi Shayne Pattynama untuk Gabung Timnas Indonesia, Bisa Main di Piala AFF 2022?
Garuda Nusantara baru saja mendapatkan suntikan mental karena menang comeback dengan skor 3-1 dalam laga uji coba melawan Moldova U-20, Selasa (1/11/2022).
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Hasil Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam, Garuda Muda Pesta Besar!
-
Pernah Tolak Panggilan untuk Bela Timnas Indonesia U-20, Pemain Keturunan Ini Gabung Man City
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak dengan Timnas Indonesia Sampai 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024