Bolatimes.com - Persita Tangerang tengah menjajaki kerja sama dengan tiga klub sepak bola Portugal, salah satunya adalah eks tim Cristiano Ronaldo. Sporting Lisbon. Kemudian, ada pula Benfica dan FC Porto.
Penjajakan kerja sama itu dilakukan dengan kunjungan Presiden Persita Ahmed Rully Zulfikar ke Portugal, bersama Direktur Teknik, sekaligus Pelatih Persita U-20 Luis Edmundo Duran. Ia mengaku ingin belajar membangun akademi sepak bola yang berkualitas.
"Saya dan tim ingin belajar banyak mengenai pembinaan sepak bola di Portugal, agar bisa kita adopsi di Persita Tangerang. Portugal adalah negara yang sangat cocok untuk itu," kata Rully, melalui laman resmi klub, Kamis.
Pada kunjungan yang diinisiasi Dubes Indonesia untuk Portugal Rudi Alfonso itu, rombongan Persita berkunjung ke tiga klub besar di Portugal, yang salah satunya mantan klub Cristiano Ronaldo, Sporting Lisbon.
Menurut dia, Portugal dipilih karena dari segi postur para pemain hampir sama dengan Indonesia yakni 170-180 cm, sementara jika mengadopsi klub Inggris dan Jerman sangat sulit karena sudah jauh dari segi postur.
"Artinya, dari pola permainan dan juga segi strategi bisa kita jalankan nanti adalah dari Portugal. Selain itu tiga klub Portugal dengan tangan terbuka ingin bekerja sama dengan Persita," katanya.
Rully mengungkapkan ketiga tim itu sangat menyambut baik kunjungan rombongan Pendekar Cisadane, dan akan segera ditindaklanjuti jalinan kerja sama dengan satu atau dua tim tersebut.
"Saat ini baik kami sedang dalam proses untuk pengerjaan proposal kerja sama ini. Sembari itu kita juga terus mengejar dan menyiapkan infrastruktur di sini," katanya.
"Kemungkinan jika ada kabar dari tim Portugal kita akan putuskan memakai tim yang mana, tiga klub itu memiliki pembinaan yang bagus dan cara yang berbeda," katanya.
Ia mencontohkan Porto yang sudah memiliki kerja sama di beberapa negara, seperti di Amerika Serikat, dengan mendirikan akademi bernama Dragon Force, atau Sporting yang memiliki cara pembinaan bagus dengan pemain menjalani pendidikan di sekolah umum.
"Pendidikan itu sangat penting, begitu juga di Persita. Pendidikan nomor satu, supaya dari usia dini mereka dididik disiplin. Fisik dan taktik bisa dibentuk, tapi intelegensi didapat dari akademis," ujarnya.
(Antara)
Berita Terkait
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Selain David da Silva, Persib Tidak akan Diperkuat Pemain Ini Saat Hadapi Persita
-
Maverick Vinales Hanya Bisa Ambil Pelajaran Positif dari Insiden di Balapan MotoGP Portugal 2024
-
Marc Marquez Angkat Bicara soal Tabrakan dengan Bagnaia di MotoGP Portugal
-
Gagal Finis di Portugal, Bagnaia Langsung Alihkan Fokus ke MotoGP Amerika Serikat
-
5 Fakta Mengejutkan Sprint MotoGP Portugal 2024: Francesco Bagnaia Lagi Apes, Dasar Marc Marquez
-
Jadwal MotoGP Portugal 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bertekad Rebut Kemenangan Berturut-turut
-
Marco Bezzecchi Menumbuhkan Kepercayaan Diri Jelang Balapan MotoGP Portugal 2024
-
Drama Full Tegang 90 Menit Al Shabab vs Al Nassr, Cristiano Ronaldo sampai Ketar-ketir
-
Jadwal Persita vs Persebaya di Liga 1 Pekan ke-25, Divaldo Alves Nilai seperti Laga Final
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024