Bolatimes.com - Gelandang berdarah Belanda, Ivar Jenner, menjadi salah satu nama pemain yang diproyeksikan untuk memperkuat timnas Indonesia U-20. Jika melacak garis keturunannya, dia memiliki nenek yang berasal dari Jember.
Karena garis keturunan Indonesia dari neneknya yang lahir di Jember itulah, Ivar Jenner memiliki peluang besar untuk bisa mendapat status sebagai WNI demi memperkuat timnas Indonesia.
Selain Ivar Jenner, pemain berdarah Belanda lainnya yang juga tengah menjalani proses naturalisasi untuk mendapatkan kewarganegaraan Indonesia ialah Justin Hubner.
Justin Hubner dan Ivar Jenner telah tiba di Indonesia untuk memulai proses alih kewarganegaraan. Pada Senin (24/10/2022), mereka menyambangi kantor [SSI di GBK Arena Jakarta.
Pada kesempatan tersebut, dua pemain blasteran Belanda-Indonesia itu mengungkap alasannya mau bergabung dengan Timnas Indonesia. Baik Justin Hubner maupun Ivar Jenner mengaku ingin membanggakan keluarga mereka.
"Saya juga sama (ingin membanggakan Indonesia). Ayah saya dan nenek saya orang Indonesia, saya akan membuat mereka bangga. Bagi saya Indonesia negara yang indah, jadi saya tidak sabar untuk bermain (bersama timnas)," kata Ivar Jenner.
Setelah menyambangi kantor PSSI, mereka dijadwalkan menjalani wawancara dengan Badan Intelijen Negara (BIN), Selasa (25/10/2022).
Garis Keturunan Ivar Jenner: Nenek yang Berasal dari Jember
Ivar Jenner merupakan pesepak bola asal Belanda yang lahir pada 10 Januari 2004. Sebagai informasi, garis keturunan Indonesianya diperoleh dari ayahnya yang memiliki ibu dari Jember.
Dengan kata lain, neneknya tersebut berasal dari Jember. Dari sinilah, garis keturunan pemain berusia 18 tahun itu mengalir di darahnya.
“Jadi, ibunya ayahku, yakni nenekku, dia lahir di Jawa. Jadi ayahku setengah Indonesia dan aku seperempat Indonesia,” kata Ivar Jenner saat menjalani sesi wawancara di akun YouTube milik Yussa Nugraha.
“Jadi, (darah keturunan Indonesiaku diperoleh dari) ibunya ayahku yang berasal dari Indonesia,” Ivar Jenner melanjutkan.
Sebelumnya, penjajakan proses naturalisasi untuk Ivar Jenner sudah berlangsung cukup lama. Sebab, saat itu keluarganya pernah bertemu dengan salah satu anggota Komite Eksekutif PSSI, Hasani Abdulgani.
Hasani sempat menyebut bahwa respons ayah Ivar Jenner sangat positif. Menurut Hasani, keluarga Ivar Jenner telah memberikan lampu hijau andai pemain FC Utrecht U-21 ini ingin memperkuat timnas Indonesia suatu saat nanti.
Sebagai informasi, Justin Hubner kini berkarier dengan klub Liga Inggris, yakni Wolverhampton Wanderers U-21. Sedangkan Ivar Jenner bersama FC Utrecht U-21.
Berita Terkait
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Termotivasi Era Evan Dimas, Dony Tri Pamungkas Ingin Juara Piala AFF U-19 2024
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Dilatih Indra Sjafri, Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Tim PON Sumut
-
Jalani Proses Naturalisasi Timnas Indonesia, Pemain Liga Belanda Dirujak Warganet Karena 'Memeras'?
-
Suporter Timnas Indonesia Ragukan Kualitas Jens Raven, Berikut ini adalah Profil Lengkapnya
-
Thom Haye Ungkap Kebahagiaan usai Resmi Menjadi WNI
-
Teka-teki Berita Besar Justin Hubner Mulai Terjawab, Diprediksi Bek 20 Tahun Itu Berlabuh ke Klub Ini
-
Kiper Dewa United Cetak Gol, Komentar Bek Persib Mengundang Tanya
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024