Bolatimes.com - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, berharap Liga 1 2022/2023 bisa dilanjutkan kembali tetap dengan keberadaan suporter di stadion.
"Sepak bola tanpa suporter, menurut saya, akan berbeda, seperti pertandingan latihan. Tidak ada emosi yang dirasakan pemain dan tim jika suporter hanya menonton lewat televisi," kata Thomas, diunggah di laman Persija, Jumat.
Juru taktik asal Jerman itu tidak ingin situasi pada masa pandemi COVID-19, di mana stadion kosong dari penonton selama sekitar dua tahun, terulang kembali.
Meski demikian, Doll mengingatkan PSSI dan operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) menjaga keamanan dan keselamatan penonton saat pertandingan Liga 1 bergulir kembali.
Dia melanjutkan, tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang, yang menewaskan 133 orang dan melukai ratusan lainnya, harus menjadi evaluasi supaya semua pihak selalu memprioritaskan suporter.
"Kita harus memperbaiki sistem keamanan menjadi lebih bagus, agar semua penonton di stadion aman, sehat dan pulang ke rumah dengan selamat," kata Thomas Doll menjelaskan.
Liga 1 Indonesia musim 2022-2023 dihentikan sejak 2 Oktober karena terjadinya tragedi berdarah di Stadion Kanjuruhan.
Kompetisi tersebut, ditambah Liga 2 dan Liga 3, rencananya akan kembali bergulir akhir November atau setelah Gugus Tugas Transformasi Sepak Bola Indonesia menelurkan aturan baru terkait keamanan dan keselamatan di stadion.
Gugus tugas itu beranggotakan perwakilan dari FIFA, AFC, PSSI, Pemerintah Indonesia dan Polri.
Adapun Persija Jakarta saat ini berada di posisi keenam klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2022-2023 dengan 21 poin dari 10 laga.
(Antara)
Berita Terkait
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
-
Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia Nikmati Jeda Kompetisi untuk Pemulihan
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024