Bolatimes.com - Terungkap sudah dua pemain Belanda yang sudah bersedia membela Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023. Kedua pemain itu adalah Ivar Jenner (Utrecht U-21) dan Justin Hubner (Wolves U-21).
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, mengungkapkan Indonesia berencana memakai tujuh pemain keturunan yang saat ini berada di luar negeri untuk mengarungi Piala Dunia U-20 2023, berdasarkan permintaan pelatih Shin Tae-yong.
Pria yang disapa Iwan Bule itu mengaku sudah menyampaikan rencana tersebut kepada Presiden Joko Widodo saat mengikuti rapat kabinet terbatas terkait perkembangan persiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis.
"Kami melaporkan rencana yang diminta oleh pelatih. Ada tujuh pemain yang mungkin akan kita pakai, semuanya berasal dari Belanda," katanya dalam keterangan pers selepas rapat.
"Dua nama sudah pasti, lima lainnya sedang kita jajaki. Tidak ada masalah karena ini permintaan dari pihak pelatih ya," ujar Iwan Bule.
Dua pemain yang sudah bersedia membela Indonesia adalah gelandang Ivar Jenner yang saat ini terdaftar sebagai pemain level U-21 klub Belanda FC Utrecht dan bek tengah klub Inggris Wolverhampton U-21 Justin Hubner. Keduanya saat ini berusia 18 tahun.
Untuk lima pemain lainnya yang masih dijajaki, Iwan Bule belum berkenan mengungkapkan tapi memastikan pihaknya terus berkomunikasi rutin dengan yang bersangkutan sekaligus orang tuanya.
"Karena ini kan tetap harus ada izin orang tua, mereka masih kecil-kecil. Tapi yang jelas ada darah keturunan dan semoga saja mau," kata dia.
Sebelumnya ada tiga pemain keturunan Indonesia dari Belanda yang yang ikut latihan Timnas Indonesia U-19, yakni Kai Boham, Jim Croque, dan Max Christoffel. Akan tetapi Shin menilai performa ketiganya belum layak.
(Antara)
Berita Terkait
-
Bek Timnas Indonesia Terdaftar di Skuad Premier League 2024/2025, Jadi Andalan Ipswich Town?
-
Pernah Tolak Panggilan untuk Bela Timnas Indonesia U-20, Pemain Keturunan Ini Gabung Man City
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Erick Thohir Kagum dengan Kekuatan Fisik Pemain Timnas Indonesia U-16
-
Target Juara SEA Games, PSSI Turunkan Tim Muda di Piala AFF 2024
-
Bek Kiri Rp 695,2 Miliar Keturunan Indonesia Direkrut Klub Premier League, Dikontrak 6 Tahun
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024