Bolatimes.com - Sebuah momen keras tercipta kalla Fernando Rodriguez kedapatan menendang kepala Novan Sasongko kala Persis Solo bersua Madura United di lanjutan Liga 1 2022/2023.
Liga 1 2022/2023 kembali melangsungkan pertandingan keenam, di mana salah satu laga yang tercipta adalah laga antara Persis Solo vs Madura United, Selasa (23/8).
Duel tersebut terjadi di Stadion Manahan, di mana tuan rumah Persis Solo mampu membekuk tamunya dengan skor tipis 1-0.
Baca Juga:
Reaksi Kocak Kaesang Pangarep usai Persis Solo Dua Kali Menang Beruntun di Liga 1
Dalam laga tersebut, Laskar Sambernyawa tampil dominan sepanjang laga lewat serangan-serangannya ke pertahanan Madura United.
Serangan bertubi-tubi itu pun membuahkan hasil di menit ke-80, lewat gol penyerang asingnya Alexis Messidoro.
Messidoro mampu mencetak golnya di laga ini usai menang duel dengan Fachrudin Aryanto dalam memperebutkan bola daerah.
Baca Juga:
Arema FC dan PSIS Semarang Putus Kontrak dengan Sponsor yang Diduga Situs Judi Online
Usai menang duel atas Fachrudin, Messidoro pun lantas melepaskan tendangan terukur ke pojok bawah kanan gawang Madura United.
Gol dari Messidoro itu pun membuat Laskar Sambernyawa meraih kemenangan kedua dalam dua pertandingan terakhirnya.
Sedangkan bagi Madura United, kekalahan 0-1 ini mengakhiri rekor tak terkalahkan yang dimiliki anak asuh Fabio Lafundes dalam lima laga terakhirnya.
Baca Juga:
Ketar-ketir, Media Vietnam Klaim Timnas Indonesia akan Diperkuat Pemain Korea di Piala AFF 2022
Dalam pertandingan ini yang berlangsung dengan tempo tinggi ini, terdapat duel-duel keras yang tercipta sehingga membuat penonton harus mengelus dada.
Salah satunya adalah saat pemain asing Persis Solo, Fernando Rodriguez, melepaskan tendangan ke kepala penggawa Madura United, Novan Sasongko.
Tendangan Keras ke Kepala
Laga Persis Solo vs Madura United menampilkan pertandingan keras dan diwarnai dengan tekel-tekel keras antara kedua tim.
Tekel-tekel keras ini pun mencapai puncaknya pada menit ke-89, tepat sebelum waktu normal pertandingan berakhir.
Puncaknya terjadi saat Novan Sasongko melancarkan tekel dengan dua kaki ke arah Fernando Rodriguez yang tengah menerima bola.
Lalu, Fernando Rodriguez melepaskan tendangan ke kepala Novan Sasongko. Terlihat dalam tayangan ulang, pul sepatunya mendarat di sisi kiri kepala bek Madura United tersebut.
Tindakan Fernando Rodriguez ini pun luput dari pengamatan wasit utama, sehingga dirinya terbebas dari kartu dari perbuatannya tersebut.
Namun, tindakan Fernando Rodriguez itu menuai kritik dari warganet yang merasa dirinya terlalu berlebihan dalam bereaksi. Apalagi tindakannya itu bisa berakibat fatal bagi korban.
Di sisi lain, warganet juga menyayangkan tekel berbahaya Novan Sasongko yang menggunakan dua kaki. Tekel tersebut dianggap bisa membahayakan karier dari Fernando Rodriguez.
Berita Terkait
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
-
Duel Persis vs Barito di Liga 1, Milomir Seslija Minta Anak Asuhnya Tetap Waspada Penuh
-
Diintip Madura United di Klasemen Liga 1, Bali United Bertekad Rebut Tiga Poin dari PSIS Semarang
-
Jelang Duel Bhayangkara vs Madura United di Liga 1, Rakhmad Tak Ingin Pemain 'Over Confidence'
-
Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persikabo vs Arema, dan Bhayangkara vs Madura United
-
Persija Harus Waspada, Madura United Kantongi Motivasi Tinggi
-
Prediksi Skor Persija vs Madura United di Liga 1 2023/2024: Head to Head dan Susunan Pemain
-
Target 4 Besar, Macan Kemayoran Ogah Kecolongan, Link Live Streaming Persija vs Madura United, Gratis di Indosiar
-
Puji Permainan Persib, Milomir Seslija Ungkap Kunci Persis Solo Bisa Imbangi Maung Bandung
-
Kemenangan Persib Digagalkan Persis Solo, Ciro Alves: Ini adalah Kesalahan dari Pemain
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024