Bolatimes.com - Berikut tiga kontroversi keputusan wasit yang telah hadir di pekan perdana Liga 1 musim 2022/2023 yang baru memainkan beberapa laga.
Pekan perdana Liga 1 2022/2023 telah bergulir dan enam pertandingan telah dilangsungkan di pekan awal musim ini hingga Senin (25/7) pagi WIB.
Dari enam pertandingan yang telah dilangsungkan, terdapat beberapa bahan yang jadi menjadi perbincangan para penikmat sepak bola.
Baca Juga:
Rafathar 'Diledek' Suporter PSIS Semarang, Netizen: Anak Kecil, Kasihan Mentalnya
Sebagai contoh ada kemenangan besar Madura United atas Barito Putera. Klub berjuluk Laskar Sape Kerrab itu mampu menghajar Laskar Antasari dengan skor 8-0.
Hasil pertandingan tersebut menjadi catatan manis bagi Madura United dan juga menjadi catatan memalukan bagi Barito Putera.
Bagi Madura United, kemenangan 8-0 atas Barito Putera menjadi kemenangan terbesar Laskar Sape Kerrab sejak berpartisipasi di Liga 1.
Baca Juga:
Jadwal Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022, Filipina Jadi Lawan Perdana
Sedangkan bagi Barito Putera, kekalahan 0-8 dari Madura United ini menjadi salah satu kekalahan dengan margin terbesar sejak Liga 1 bergulir pada 2017 silam.
Selain kemenangan besar Madura United, pekan perdana Liga 1 2022/2023juga menghadirkan beragam kontroversi.
Kontroversi ini tak lepas dari keputusan wasit saat memimpin laga-laga di pekan perdana Liga 1 2022/2023.
Baca Juga:
Nilai Sejarah Tinggi, Sabuk Juara Muhammad Ali Laku Rp 92,5 Miliar
Berikut tiga kontroversi keputusan yang dibuat wasit di pekan perdana Liga 1 2022/2023 yang menjadi sorotan penikmat sepak bola Tanah Air.
1. Penalti di Laga PSIS Semarang vs RANS Nusantara
Kontroversi keputusan wasit langsung tercipta di laga pembuka Liga 1 2022/2023 yang mempertandingkan PSIS Semarang vs RANS Nusantara.
Baca Juga:
Media Malaysia Soroti Robohnya Pagar Pembatas Tribune Stadion JIS
Dalam laga yang berkesudahan 1-1 untuk kedua tim itu, wasit Yeni Krisdianto mengeluarkan keputusan kontroversi kala memberikan hadiah penalti untuk tuan rumah PSIS Semarang.
Wasit Yeni Krisdianto memberikan penalti kepada PSIS Semarang usai Oktafianus Fernando jatuh di kotak penalti RANS Nusantara.
Dalam tayangan ulang, Oktafianus nampak melakukan Diving saat melakukan kontak kecil dengan David Laly. Alhasil, keputusan itu mendapat protes dari penggawa RANS Nusantara.
Kontroversi keputusan wasit di hari pertama pekan perdana Liga 1 2022/2023 berlanjut di laga Big Match Bali United vs Persija Jakarta.
Dalam laga yang dihadiri ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan itu, wasit Fariq Hitaba mengeluarkan keputusan kontroversial yang merugikan tim tamu, Persija Jakarta.
Hal ini terjadi di babak pertama, saat bek Bali United, Andhika Wijaya, melakukan Handball di dalam kotak penalti saat menghalau umpan silang Firza Andhika.
Dalam tayangan ulang, nampak tangan Andhika Wijaya terlihat aktif saat menghalau bola. Namun wasit berlisensi FIFA itu mengindahkan kejadian yang ada di hadapannya tersebut.
Karena keputusannya itu, pemain Persija melakukan protes. Termasuk sang penyerang, Michael Krmencik yang pasca laga mengunggah video kejadian Handball tersebut dan mengkritik kepemimpinan wasit.
3. Salah Ganti Pemain hingga Pelanggaran Keras di Laga Bali United vs Persija Jakarta
Tak hanya perkasa Handball, kepemimpinan Fariq Hitaba sebagai salah satu wasit berlisensi FIFA sepanjang duel Bali United vs Persija Jakarta banyak dipertanyakan.
Hal ini tak lepas dari banyaknya permainan keras yang tercipta dari kedua tim. Tercatat, beberapa duel keras yang terjadi punya potensi melahirkan kartu merah.
Salah satunya adalah tekel Maman Abdurrahman kepada Novri Setiawan di penghujung laga, di mana Maman yang melakukan tekel keras tak mendapat kartu kuning kedua.
Selain itu, ada pula tragedi salah nomor saat pergantian pemain yang dilakukan Bali United di menit-menit akhir laga, yang melibatkan perangkat pertandingan sehingga laga sempat dihentikan sejenak.
Berita Terkait
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Soal Kompetisi Liga 1 Ditunda, CEO Bali United dan Pelatih Berbeda Pandangan
-
Prediksi Skor Bali United vs Persija di Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
Terancam Degradasi, Rans Nusantara Bertekad Benahi Kelemahan Jelang Duel Lawan Bali United
-
Thomas Doll Ungkap Penyebab Persija Kalah dari Persib
-
Bojan Hodak Ungkap Kunci Kemenangan Persib Atas Persija
-
Link Live TV Nonton Persib vs Persija di Liga 1: Sarat Emosi Adu Gengsi
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024