Irwan Febri Rialdi
Pelatih asal Malaysia eks juru taktik kepala PSPS Riau, Raja Isa. [Istimewa]

Bolatimes.com - Pelatih sekaligus pakar sepak bola Raja Isa mengatakan bahwa Vietnam U-19 lebih dijagokan untuk lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 mendatang.

Vietnam berada satu grup dengan timnas Indonesia U-19, Hong Kong, dan Timor Leste pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Tim muda Golden Star Warriors disebut punya peluang untuk lolos.

Sebab generasi muda Vietnam disebut punya kualitas yang bagus. Meski gagal di Piala AFF U-19 2022, hal itu bukan batu sandungan bagi tim asuhan Dinh The Nam pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga:
Shin Tae-yong Ngaku Butuh Pemain Berkualitas di 5 Posisi Ini untuk Timnas U-19, Striker Tak Disebut

Hal tersebut diungkapkan oleh pelatih yang juga pengamat sepak bola Raja Isa. Ia mengatakan laga Vietnam melawan timnas Indonesia U-19 akan menarik disaksikan.

"Vietnam akan kembali kuat dan bermain baik pada bulan September di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Berada di grup yang sama dengan Indonesia akan membuat konfrontasi antara kedua tim akan menarik untuk ditonton," ucap Raja Isa dikutip dari soha.vn ppada Rabu (20/7/2022).

Mantan pelatih kepala PSPS Riau, Raja Isa. [Istimewa]

Namun, Raja Isa lebih menjagokan Vietnam ketimbang timnas Indonesia U-19. Anak asuh Dinh The Nam dianggap punya pemain lebih baik daripada skuad asuhan Shin Tae-yong.

Baca Juga:
Kode Hengkang Menguat, Timnas Indonesia akan Uji Coba Lawan Negara Anggota EAFF

"Saya masih percaya bahwa Vietnam akan lolos karena tim Anda berinvestasi dengan baik.," sambungnya lagi.

Nantinya pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 ini akan digelar di Indonesia yang menjadi tuan rumah. Tentu ini bisa menjadi momen balas dendam Garuda Nusantara terhadap Vietnam.

Baca Juga:
Banyak Kekurangan, Shin Tae-yong Akui Butuh Pemain Naturalisasi untuk Timnas Indonesia U-19

Load More