Bolatimes.com - Tim promosi Liga 1 2022, Persis Solo resmi memperkenalkan rekrutan anyar asal Argentina, mantan pemain Boca Juniors yang pernah satu tim dengan Carlos Tevez, Alexis Messidoro.
Alexis Messidoro diperkenalkan sebagai pemain baru Persis Solo pada Rabu (22/6/2022) malam WIB, namanya mungkin asing tapi sosoknya bukan pemain sembarangan.
Sebagai legiun asing anyar Persis Solo, Alexis Messidoro merupakan pemain asal Argentina kelahiran Buenos Aires pada 13 Mei 1997.
Baca Juga:
Absen di Tiga Turnamen Asia Tenggara, Kevin/Marcus Fokus ke Kejuaraan Dunia 2022
Riwayat karier sepak bola profesional Messidoro ini cukup fantastis, ia termasuk salah satu rekan seakademi gelandang Tottenham Hotspur, Rodrigo Bentacur.
Menariknya lagi, Messidoro juga pernah menjadi rekan satu tim Carlos Tevez dan Leandro Paredes saat sama-sama masih bermain untuk Boca Juniors.
Berikut profi singkat pemain berusia 25 tahun milik Persis Solo yang baru didatangkan dengan free transfer asal klub Liga Yunani itu.
Baca Juga:
5 Pemain Beruntung yang Pernah Setim dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi
Messidoro merupakan salah satu pemain akademi tim U-20 Boca Juniors, di musim 2014-2015 ia merupakan rekan setim Rodrigo Bentacur saat sama-sama masih berusia 17 tahun.
Bentacur merupakan pemain timnas Uruguay yang pernah bermain untuk Juventus, saat itu Si Nyonya Tua masih dalam komando Antonio Conte.
Pada musim 2015-2016, Messidoro yang sudah memastikan masuk ke skuat utama Boca Juniors memiliki kesempatan bermain dengan Carlos Tevez.
Baca Juga:
Jelang Piala AFF U-19 2022, Vietnam U-19 Panggil Kiper Liga Jerman
Selain itu ia juga bermain dengan Leandro Paredes yang kni bermain untuk Paris Saint-Germain (PSG), riwayat sang pemain tentu dapat dibilang mentereng.
Sebab hanya segelintir pemain di Liga 1 yang memiliki riwayat bermain menakjubkan seperti Messidoro ini, sebelum itu ada Michael Krmencik rekrutan anyar Persija Jakarta asal Republik Ceko.
Nama : Alexis Nahuel Messidoro
Baca Juga:
Hesti Purwadinata Bakal Tanding Bulu Tangkis Lawan Raisa, Disiarkan Secara Live
Tanggal lahir : 13 Mei 1997
Tempat kelahiran: Buenos Aires, Argentina
Usia : 25
Tinggi : 1,70 m
Kewarganegaraan : Argentina
Posisi: Gelandang Serang/Attacking Midfielder
Kaki: Kanan/Right
Klub Saat Ini: Persis Solo (Gabung 22 Juni 2022)
Berita Terkait
-
Duel Persis vs Barito di Liga 1, Milomir Seslija Minta Anak Asuhnya Tetap Waspada Penuh
-
Puji Permainan Persib, Milomir Seslija Ungkap Kunci Persis Solo Bisa Imbangi Maung Bandung
-
Kemenangan Persib Digagalkan Persis Solo, Ciro Alves: Ini adalah Kesalahan dari Pemain
-
Jelang Bentrok Persib vs Persis di Liga 1, Milomir Seslija Puji Lawan
-
Bojan Hodak Sebut Kondisi Pemain Persib Lebih Siap Hadapi Persis Solo daripada Laga Putaran Pertama
-
Jadwal Siaran Langsung Persib vs Persis di Liga 1: Ciro Alves Siap Merusak Fokus Pertahanan Lawan
-
Duel Persib vs Persis: Henhen Antusias Tampil di Hadapan Bobotoh
-
Prediksi Skor Persib vs Persis Liga 1 2023/2024: Head to Head, Susunan Pemain, Live Indosiar Jam Berapa?
-
Persib Bidik Kemenangan di Awal 2024, Bojan Hodak Harap Bobotoh Padati Stadion Saat Jamu Persis Solo
-
Kondisi Marc Klok dan Edo Bagus Jelang Hadapi Persis Solo, Pelatih Persib Tetap Menimbang-nimbang
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024