Bolatimes.com - Jadwal Piala Presiden 2022 hari ini, Rabu (15/6/2022). Ada dua pertandingan yang menarik disaksikan, yakni PSM Makassar vs Persikabo dan Persik Kediri vs Arema FC.
Persik Kediri dan Arema FC akan saling berhadapan di penyisihan Grup D Piala Presiden 2022. Laga ini akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, dimana kick-off pada pukul 20:30 WIB.
Pertandingan ini akan sangat penting bagi Persik dan Arema FC karena kemenangan di laga ini bisa membuka asa keduanya lolos ke babak berikutnya.
Baca Juga:
Profil Darwin Nunez, Pemain Anyar Liverpool yang Tak Bisa Bahasa Inggris
Persik Kediri sementara berada di atas angin. Raihan tiga poin dari Persikabo 1973 di laga pertama tentunya akan mendongkrak motivasi skuat besutan Javier Roca.
Sementara Arema FC, yang dikalahkan PSM di laga sebelumnya, harus bekerja ekstra keras. Dendi Santoso cs tentu tidak mau mengecewakan tampik di depan ribuan Aremania.
Pada laga lainnya di Grup D PSM Makassar akan menghadapi Persikabo 1973. PSM berada di atas angin setelah di laga pertama mengalahkan tuan rumah Arema FC 1-0.
Baca Juga:
Hari Pertama Indonesia Open 2022, 3 Wakil Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar
Namun Pelatih kepala PSM Makassar, Bernardo Tavares menyatakan bahwa laga melawan Persikabo 1973 yang akan menjadi laga yang cukup berat.
"Ini akan menjadi pertandingan yang berat dan bukan menjadi pertandingan mudah," kata Tavares seperti dimuat Antara, Selasa (14/6/2022).
Berikut Jadwal Piala Presiden 2022, Rabu (15/6/2022) yang rencana disiarkan live Indosiar :
Baca Juga:
Bantu Timnas Indonesia, Momen Pemain Yordania Sampai Berdarah-darah saat Kalahkan Kuwait
PSM Makassar vs Persikabo 1973 | Pkl 16.00 WIB
Persik Kediri vs Arema FC | Pkl 20.30 WIB
(Suara.com/Reky Kalumata)
Berita Terkait
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persikabo vs Arema, dan Bhayangkara vs Madura United
-
Mendekati Posisi Empat Besar Klasemen Liga 1, Pelatih Persik Kediri Merasa Tidak Aman
-
Kok Bisa PSIS Tetap Gacor meski Ditinggal Striker Tajam Sekelas Carlos Fortes
-
Eks Pelatih PSM Makassar Ukir Sejarah di Piala Asia 2023, Bawa Tajikistan Melaju ke Babak 16 Besar
-
Catatan Apik Marselino Ferdinan Dikalahkan Pemain Pilihan Shin Tae-yong Ini Masuk Timnas Indonesia di Piala Asia 2023
-
Didepak Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia Yance Sayuri Curhat Begini, Bikin Baper!
-
Yance Sayuri Batal TC di Turki, Disebut Lebih Loyal ke PSM Dari Pada Timnas Indonesia
-
Bernardo Tavares Beri Sinyal Susul Victor Mansaray Hengkang Dari PSM, Bakal melatih di Malaysia?
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024