Husna Rahmayunita | Arif Budi Setyanto
Pemain timnas Nepal Rohit Chand (kiri) memberikan salam pada pendukungnya saat Babak Penyisihan Grup D melawan Jepang pada Asian Games 2018 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Senin (6/8). (ANTARA/INASGOC/Djuli Pamungkas)

Bolatimes.com - Rohit Chand dipastikan absen membela Nepal lawan Timnas Indonesia di laga terakhir Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Belakangan, terungkap alasan bintang Nepal itu tak ikut serta.

Nama Rohit Chand tak masuk daftar skuad Nepal di Kualifikasi Piala Asia 2023. Padahal, pemain anyar Persik Kediri itu termasuk pemain andalan  The Gorkhalis.

Ada alasan tersendiri mengapa Rohit Chand tidak membela Nepal. Sebab, ada masalah internal yang bermula ketika pemusatan latihan pada bulan April 2022 lalu.

Beberapa pemain memilih memutuskan untuk meninggalkan training camp, termasuk eks Persija Jakarta Rohit Chand. Menurut pengakuan para pemain Nepal, mereka meninggalkan pemusatan latihan karena diminta oleh sang pelatih sendiri.

Pelatih Nepal tersebut menyebutkan bahwa para pemain sendiri yang punya inisiatif untuk meninggalkan pemusatan latihan.

"Kami ingin menyelesaikan masalah ini secara internal. Tapi, karena jari-jari menunjuk ke arah kami, kami memutuskan untuk membicarakan masalah ini secara terbuka," ucap para pemain Nepal saat jumpa pers pada April lalu dikutip dari Online Khabar.

Timnas Nepal. (Dok.The-anfa.com)

"Kami bangga mewakili Nepal. Kami sangat menyukainya, sehingga terkadang kami mengabaikan karier klub yang penting bagi kami secara finansial dan bermain untuk negara kapanpun diminta. Tapi cara kami diperlukakukan oleh pelatih itu menjijikkan," imbuh pernyataan itu.

Masalah yang terjadi itu karena Rohit Chand awalnya tidak setuju dengan pelatih soal tinggal di asrama ANFA (Federasi Sepak Bola Nepal). Pemain Persik Kediri itu mengatakan pemain pelu tinggal di fasilitas yang lebih baik karena asaram tersebut kurang layak.

Akan tetapi, pelatih malah menentang Rohit Chand dan memintanya pergi. Abdullah Al Mutairi meminta Rohit Chand dan pemain yang mendukungnya pergi dari camp pelatihan.

"Kami akan mengadakan diskusi dengan pelatih, tapi dia tidak mendengarkan. ANFA juga tidak dan itulah mengapa kami harus pergi. Kami tidak pergi karena kami tidak mau. Kami pergi karena tidak diperlakukan dengan pemain," tambah penyataan para pemain.

Akibatnya Nepal pun tidak diperkuat oleh beberapa pemain andalannya, seperti Rohit Chand, Anjan Bista, Bimal Gharti Magar, Ananta Tamang, Bishal Rai, Bishal Shrestha, Sujal Shrestha, Tej Tamang, Dinesh Rajbanshi dan Suman Lama.

Hal ini tentu membuat timnas Indonesia akan diuntungkan jelang lawan Nepal. Sebab, skuad Garuda mengincar tiga poin demi lolos dari Kualifikasi Piala Asia 2023.

Load More