Bolatimes.com - Pemain Timnas Indonesia U-19 Ronaldo Kwateh akan unjuk kebolehan dalam turnamen Toulon Cup 2022. Hal ini menjadi sorotan media Vietnam.
Disebutkan Ronaldo Kwateh berpeluang bersua dengan juniornya Lionel Messi di Timnas Argentina U-20 dan adik angkatan Kylian Mbappe di Prancis U-20.
Itu bisa saja terjadi andai Timnas Indonesia U-19 lolos fase grup. Diketahui, skuad Merah Putih saat ini tergabung di Grup B bersama Venezuela, Ghana dan Meksiko.
Media Vietnam menyebut, bila Timnas Indonesia melaju ke babak berikutnya maka berpeluang menghadapi Grup A yang berisi Timnas Prancis U-20, Argentina, Arab Saudi dan Panama.
"Jika lolos ke babak selanjutnya, Ronaldo berpeluang menghadapi juniornya Messi dan Mbappe di Grup A," tulis TheThao247 seperti dikutip Bolatimes.com, Senin (30/5/2022).
Ronaldo Kwateh dilaporkan kembali mendapat kepercayaan Shin Tae-yong untuk membela timnas meski bukan di tim senior berkat penampilan impresifnya di SEA Games 2021.
"Bintang kelahiran 2004 itu dipercaya Shin Tae-yong untuk masuk ke lapangan. Kontribusi pemain ini benar-benar diakui saat berhasil mengeksekusi penalti saat duel lawan Filipina dan Malaysia," imbuhnya.
Adapun Timnas Indonesia U-19 dijadwalkan menghadapi Venezuela U-20 di laga perdana Grup B Toulon Cup pada Senin (30/5/2022) pukul 18.30 WIB.
Berita Terkait
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Termotivasi Era Evan Dimas, Dony Tri Pamungkas Ingin Juara Piala AFF U-19 2024
-
Dilatih Indra Sjafri, Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Tim PON Sumut
-
Media Vietnam Berlomba Lecehkan Timnas Indonesia, Singgung Naturalisasi Hingga kekalahan di Piala Asia 2023
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
-
Sebelum Kawal Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Ini Bikin Lionel Messi Tak Berdaya
-
Media Vietnam Lempar Pujian Pada Shin Tae-yong: Timnas Indonesia sedang..
-
Kabar Tak Sedap dari Timnas Indonesia Terendus Media Vietnam, Shin Tae-yong Kehilangan Pemain Kuncinya!
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024