Bolatimes.com - Kepala Medis PSSI, dokter Syarif Alwi, mengungkap hasil hasil tes medis dua pemain yang dalam proses naturalisasi, Jordi Amat dan Sandy Walsh. Bagaimana hasilnya? Cukup memuaskan.
Syarif Alwi mengatakan bahwa Jordi Amat dan Sandy Walsh dalam kondisi fit.
"Mereka berdua menjalani rangkaian tes kesehatan dengan baik dan kooperatif. Hasilnya bagus dan mereka dalam kondisi fit," ujar Syarif, dikutip dari laman PSSI di Jakarta, Selasa (17/5).
Baca Juga:
Jelang Bentrok di Semifinal, Shin Tae-yong Akui Thailand Salah Satu Tim Terbaik di Asia Tenggara
Jordi dan Sandy mengikuti uji medis di salah satu rumah sakit di Jakarta, Selasa (17/5). Proses itu berlangsung selama sekitar empat jam.
Selain menjalani pemeriksaan fisik, mereka juga melalui tes psikologi. Menurut Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, pemeriksaan tersebut dilakukan untuk memastikan bahwa Jordi dan Sandy dalam kondisi sehat secara jasmani dan rohani untuk melanjutkan proses naturalisasi.
Hasil tersebut, Iriawan melanjutkan, nantinya akan dilaporkan ke Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Republik Indonesia untuk melengkapi prosedur pewarganegaraan.
Baca Juga:
Jelang Hadapi Thailand, Shin Tae-yong Beri Kabar Terbaru Soal Saddil Ramdani
"Tes kesehatan penting dilakukan karena hasil dari pemeriksaan ini menjadi salah satu persyaratan yang harus dilaporkan ke Kemenkumham. PSSI terus mengawal proses ini agar semua langkah yang ditempuh bisa membuahkan hasil yang baik," tutur pria yang biasa disapa Iwan Bule itu.
Selama di Indonesia, selain mengikuti tes kesehatan, Jordi dan Sandy dijadwalkan pula menghadiri wawancara di Badan Intelijen Negara (BIN).
Jordi dan Sandy merupakan pemain keturunan Indonesia yang merumput di Liga Belgia. Jordi yang berpaspor Spanyol berseragam klub KAS Eupen, sementara Sandy yang masih berkewarganegaraan Belanda di KV Mechelen.
Baca Juga:
Asnawi Mangkualam Resmi Absen Lawan Thailand, Ini Gara-garanya
PSSI berharap naturalisasi mereka segera rampung agar bisa memperkuat tim nasional Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait.
Pada fase penentu kelolosan ke Piala Asia 2023 yang akan berlangsung pada 8-14 Juni 2022 itu, Indonesia berada di Grup A bersama Yordania, Nepal dan tuan rumah kualifikasi, Kuwait.
(Antara)
Baca Juga:
Liverpool Hajar Southampton 2-1, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris
Berita Terkait
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Ketum PSSI Puji Satoru Mochizuki yang Belajar Budaya Indonesia
-
PSSI Datang ke Kamboja, Beri Motivasi Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Erick Thohir Kagum dengan Kekuatan Fisik Pemain Timnas Indonesia U-16
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024