Husna Rahmayunita | Arif Budi Setyanto
Aksi Rachmat Irianto saat Indonesia kalahkan Kamboja 4-2 di Piala AFF 2020. (Dok. AFF)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-23 diragukan lolos ke semifinal SEA Games 2021 oleh media Vietnam. Bahkan, Timnas U-23 disebut kalah kuat dari Kamboja.

Timnas Indonesia U-23 memang mengawali perjalanan di SEA Games 2021 dengan hasil yang kurang bagus. Anak asuh Shin Tae-yong kalah telak dari Vietnam dengan skor 3-0.

Sementara Kamboja berbanding terbalik dengan timnas Indonesia U-23. Tim asuhan Keisuke Honda sukses besar di laga pertama SEA Games 2021.

Kamboja yang menghadapi Laos berhasil menang dengan skor meyakinkan, 4-1. Hal itu membuat tim yang dipimpin oleh Honda menjadi sorotan.

"Kamboja lebih kuat dari Indonesia, mereka akan masuk ke semifinal SEA Games 2021," tulis laporan The Thao247 dilansir pada Selasa (10/5/2022).

Pertandingan Timor Leste vs Kamboja di Piala AFF U-23 2022. (dok. theaseanfootball.com)

Media Vietnam itu juga melampirkan komentar dari para netizen yang menyebutkan Kamboja bermain sangat baik di SEA Games 2021. Mereka diyakini bisa mengalahkan Malaysia untuk lolos ke semifinal.

Sementara itu, timnas Indonesia U-23 sendiri kini semakin berat untuk lolos dari fase grup. Pasalnya Filipina tampil mengejutkan dengan menang dari Timor Leste serta menahan imbang Vietnam.

Artinya mau tidak mau, timnas Indonesia U-23 harus meraih kemenangan di tiga laga tersisa ketika melawan Timor Leste, Myanmar, dan Filipina di SEA Games 2021.

Load More