Rauhanda Riyantama
Ilija Spasojevic merayakan gol saat Bali United tundukkan Madura United 2-0 di Liga 1 2021. (Instagram/liga1match)

Bolatimes.com - Klasemen terbaru Liga 1 2021 usai Bali United mengalahkan Madura United 2-0 pada pekan ke-32. Dalam laga di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Senin (21/3/2022) malam WIB, dua gol Serdadu Tridatu dicetak oleh Ilija Spasojevic dan Eber Bessa.

Tambahan tiga poin membuat Bali United selangkah lagi juara Liga 1 2021. Kini tim besutan Stefano Cugurra kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 72 poin.

Dengan dua laga tersisa, Bali United memimpin lima poin dari posisi kedua Persib Bandung. Artinya Bali United hanya membutuhkan satu poin lagi untuk menjadi juara.

Baca Juga:
Bali United Bungkam Madura United 2-0, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1

Bali United sudah menekan sejak awal pertandingan. Privat Mbarga mengancam di menit ke-10 lewat tembakan keras yang masih dapat ditepis kiper Madura United, Jung-nam Hong.

Setelah beberapa kali menekan, Ilija Spasojevic akhirnya membuka keunggulan Bali United di menit ke-24. Spaso menjebol gawang Madura United lewat sundulannya menyambut umpan tembakan bebas Stefano Lilipaly.

Sementara Madura United mencoba membalas dengan menekan pertahanan Bali United. Renan Silva mengancam lewat tembakannya dari sudut sempit namun bola masih dapat dihalau kiper Nadeo Argawinata di menit ke-42.

Baca Juga:
Tumbangkan Madura United, Bali United Kian Dekat Menuju Gelar Juara Liga 1 2021

Hingga turun minum, Bali United masih mampu mempertahankan keunggulannya 1-0 atas Madura United.

Bali United kembali melakukan tekanannya di babak kedua. Pada menit ke-59, Eber Bessa memperbesar keunggulan menjadi 2-0 lewat sontekannya menyambut umpan Brwa Nouri ke kotak penalti.

Sementara Madura United mendapatkan hadiah penalti setelah Willian Pachecho melanggar Bayu Gatra di menit ke-66. Namun eksekusi yang dilakukan Alberto Goncalvez masih dapat ditepis Nadeo.

Baca Juga:
Naturalisasi 3 Pemain Eropa untuk Timnas Indonesia Terkendala, Exco PSSI Colek Jokowi

Sedangkan peluang yang dimiliki oleh Madura United lewat David Laly dari luar kotak penalti masih melebar di samping gawang Bali United di menit ke-72.

Madura United masih terus menekan Bali United di sisa laga, namun hingga wasit meniupkan peluit panjang skuat besutan Stefano Cugurra tetap unggul 2-0.

Berikut klasemen terbaru Liga 1 2021.

Baca Juga:
Persija Bungkam PSM Makassar 3-1, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1 2021/2022

Klasemen terbaru Liga 1 2021.

 

Load More