Bolatimes.com - Sandy Walsh baru-baru ini blak-blakan soal pemain idolanya. Yang cukup menarik, calon pemain Timnas Indonesia itu tak mengidolakan sosok Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi.
Pengakuan tersebut diutarakan Sandy Walsh saat berkunjung ke KBRI di Belgia. Ia pun mendapatkan pertanyaan siapakah pemain favoritnya.
Awalnya pemain berusia 27 tahun ini mengaku kesulitan untuk menyebut pemain kesukaannya karena punya beberapa idola. Namun ia menyebut sosok mantan bek tangguh Manchester City, Vincent Kompany.
Baca Juga:
Sering Berulah, Rapor Buruk Pemain Thailand yang Brutal Sikut Lawan
"Wah sulit, saya ada beberapa idola pastinya. Tapi saya akan sebut pemain panutan saya ketika tumbuh (muda)," ucap Sandy Walsh dikutip dari kanal YouTube Embassy of Indonesia Brussels yang tayang Senin (14/3/2022).
"Saya dulu bermain di Anderlecht di sini, Brussel. Saat itu ada pemain Vincent Kompany yang juga sedang bermain di Anderlecht. Dia idola dan panutan saya," sambungnya.
Bukan tanpa alasan pemain KV Mechelen ini mengidolakan Kompany. Sebab, ia punya posisi bermain yang sama sebagai bek.
Baca Juga:
Jadwal Liga Champions: Manchester United vs Atletico Madrid, Ajax vs Benfica
"Selanjutnya saya bermain di posisi yang sama dengan ambisi yang sama seperti dia. Dia pemain hebat, oleh karena itu dia adalah panutan saya," jelas Sandy Walsh.
"Saya tidak seperti kebanyakan orang yang suka (Cristiano) Ronaldo atau (Lionel) Messi. Kalau Lukaku adalah teman saya. Jadi sulit untuk bilang dia idola," sambung Walsh lagi.
Sebagai informasi, Vincent Kompany merupakan bek tangguh asal Belgia. Ia merupakan produk akademi Anderlech dan kemudian hijrah ke Hamburger SV.
Baca Juga:
Andritany Ardhiyasa Minta Akun Ini Minta Maaf Langsung, Ancam Bawa ke Ranah Hukum
Lalu pada 2008 Vincent Kompany direkrut oleh Manchester City. Sejak itu namanya mulai mencuat dan pemain yang kini sudah pensiun itu punya banyak prestasi hebat.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024