Husna Rahmayunita
Pesepak bola Bhayangkara FC Dendy Sulistyawan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang PSS Sleman saat pertandingan Liga 1 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Senin (7/3/2022). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/aww.

Bolatimes.com - Bhayangkara FC sukses mengalahkan PSS Sleman pada lanjutan Liga 1 yang digelar Senin (7/3/2022) malam. The Guardians menang 2-1, berikut klasemen terbaru Liga 1.

Sempat tertinggal, Bhayangkara FC mampu menunjukkan tajinya berkat gol Herman Dzumafo Epandi (16') dan Dendy Sulistyawan (27') setelah dikejutkan dengan gol cepat pemain PSS Sleman Wander Luiz (7')

Jalannya laga

Baca Juga:
Halaman Wikipedia Farmel FC Kena Hack, Disebut Klub yang Bayar Wasit dan Bikin Rusuh

PSS Sleman langsung memimpin dengan gol yang dicetak oleh Wander Luiz pada menit ke-7 dengan menyempurnakan umpan yang dikirim oleh Dave Mustaine di babak perama.

Kebobolan terlalu cepat ternyata tak membuat skuad Bhayangkara FC goyah, melainkan justru langsung menggempur pertahanan Super Elang Jawa.

Pada menit ke-14, Bhayangkara FC mendapatkan peluang lewat M Hargianto dengan tendangan kerasnya yang akurat ke gawang PSS, tetapi kiper Miswar Saputra masih sigap mengamankan bola.

Baca Juga:
Tabrakan di MotoGP Qatar 2022, Francesco Bagnaia Minta Maaf ke Jorge Martin

Tak tinggal diam, Bhayangkara FC akhirnya bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-16 lewat Herman Dzumafo yang sukses menyelesaikan umpan silang Andik Vermansah menjadi gol.

PSS berupaya kembali meningkatkan agresivitas serangan agar kembali unggul dengan skema serangan yang dilancarkan, tetapi justru kebobolan lagi di menit ke-27 lewat Dendy Sulistiawan membuat skor menjadi 2-1.

Laskar Sembada terus berupaya keras mengejar ketertinggalan, tetapi kedudukan 2-1 tak berubah hingga berakhirnya babak pertama.

Baca Juga:
Ubah Tottenham, Antonio Conte: Jujur Itu Tidak Mudah

Pada babak kedua, PSS langsung menggeber serangan ke pertahanan Bhayangkara FC dan mendapatkan sejumlah peluang untuk mencetak gol.

Peluang dimiliki Dave Mustaine yang melepaskan tembakan dari jarak dekat, tetap masih bisa digagalkan oleh kiper Bhayangkara FC Awan Setho Raharjo.

Namun, PSS harus kehilangan satu pemain, yakni Bagus Nirwanto yang diganjar kartu merah karena dinilai melakukan pelanggaran keras terhadap Ruben Sanadi.

Baca Juga:
Antonio Conte Akui Kesulitan Ubah Tottenham, Tapi Memilih Bertahan

Meski hanya 10 pemain, PSS ternyata masih sanggup melancarkan serangan berbahaya, tetapi masih bisa diredam oleh lini belakang Bhayangkara FC.

Peluang tendangan bebas yang dimiliki PSS di menit ke-88 hampir sama menyamakan kedudukan, tetapi tendangan Mahdi Fahri Albaar yang menjadi eksekutor masih melebar tipis di samping gawang Bhayangkara FC.

Tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga akhir laga. Bhayangkara FC dengan skor 2-1, sekaligus meraih tiga poin penuh.

Sukses menyabet 3 poin, Bhayangkara FC naik ke peringkat ke-4 klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022 dengan perolehan 58 poin, sementara PSS berada di posisi ke-12 dengan 32 poin, demikian dimuat Antara.

Berikut klasemen terbaru Liga 1 2021/2022.

Klasemen terbaru Liga 1 usai Bhayangkara FC bungkam PSS Sleman. (dok.flashscore)

Load More