Husna Rahmayunita
Striker Bali United, Ilija Spasojevic, usai menjebol gawang PSS Sleman. (Instagram/@baliutd)

Bolatimes.com - Bali United kembali menorehkan catatan apik suai mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 2-1 di lanjutan Liga 1, Minggu (6/3/2022). Anak asuh Stefano "Teco" Cugurra menguncai puncak klasemen.

Meski begitu, Bali United tak mau terlena dan masih enggan memikirkan soal gelar kampiun Liga 2021/2022.  Mereka lebih memilih untuk fokus menghadapi laga selanjutnya yakni melawan Persiraja Banda Aceh.

Duel Bali United vs Persiraja Banda Aceh dijadwalkan berlangsung di  Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Jumat (11/3/2022).

Baca Juga:
Komentar Sesumbar Arteta usai Arsenal Hajar Watford 3-2: Harusnya Cetak Gol Lebih Banyak Lagi

"Pertandingan terdekat kami melawan Persiraja dan kami akan bekerja keras untuk memenanginya," ujarnya dalam konferensi pers virtual, diikuti di Jakarta, Minggu (6/3) malam.

Teco meminta  para pemainnya agar tidak terlena dengan situasi di mana mereka berada di posisi terdepan dalam persaingan menuju kampiun.

Bali United kini kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 63 poin. Berbeda tiga angka dari pengisi peringkat kedua, Persib. Kedua tim sama-sama sudah melalui 29 pertandingan dan tinggal menyisakan lima laga terakhir Liga 1 musim ini.

Baca Juga:
Eks COO Klub Liga 2 Menikah, Maharnya Koin Crypto Binance dan Ethereum

Lebih lanjut, Teco tidak ingin skuadnya terpeleset pada salah satu pertandingan dari lima laga yang tersisa untuk musim ini. Konsentrasi dan fokus pun menjadi kunci.

"Memenangkan empat laga di antaranya kami bisa menjadi juara. Jadi, kami mesti bekerja keras pada setiap pertandingan. Saya pikir, dengan organisasi dan taktik yang bagus, kami bisa melakukannya," tutur juru taktik asal Brasil itu, demikian dimuat Antara.

Baca Juga:
Umay Shahab Ikut Sentil PSSI usai Prilly Latuconsina Murka Persikota 'Dikerjai' Wasit

Load More