Bolatimes.com - Fakhri Husaini memberikan suntikan motivasi kepada Timnas Indonesia U-23 jelang laga kontra Australia di leg kedua Kualifikasi Piala Aisa U-23 2022.
Mantan pelatih Timnas Indonesia U-26 dan U-19 itu menyebut masih ada kesempatan bagi Skuad Garuda Muda untuk menang, meski Australia unggul poin dari hasil leg pertama.
Timnas Indonesia U-23 memiliki modal kurang bagus usai menelan kekalahan 2-3 dari Australia di pertemuan pertama pada 26 Oktober kemarin.
Baca Juga:
Kepada Media Korsel, Shin Tae-yong Bongkar Rencana untuk Kalahkan Australia
Tentu, butuh perjuangan keras agar Indonesia bisa lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2022 Uzbekistan. Namun menurut Fakhri, semuanya masih mungkin.
"Selama kita belum mati, kita belum benar-benar kalah! Tetap semangat, anak muda," tulis Fakhri Husaini memberikan motivasi di akun Instagram pribadinya, Jumat (29/10/2021).
"Berjuang lagi, melawan lagi, percaya diri, percaya teman, Insya Allah bisa!"
Baca Juga:
Tepis Rumor Tak Akur, Reaksi Keluarga Cristiano Ronaldo Tahu Georgina Hamil
Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Australia U-23 pada pertandingan kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan, Jumat (29/10/2021) malam ini pukul 18.30 WIB.
Peluang anak asuhan Shin Tae-yong ke putaran final bisa dibilang cukup terbuka. Ada dua skema yang bisa membuat tim Garuda Muda lolos ke putaran final turnamen di Uzbekistan.
Pertama adalah mengalahkan Australia dengan selisih dua gol atau lebih. Cara ini otomatis membuat Timnas U-23 lolos ke putaran final.
Baca Juga:
Jemawa! Australia Yakin Taklukkan Timnas Indonesia U-23 di Leg Kedua
Lalu, menang 1-0 atas Australia dalam waktu 90 menit laga nanti malam. Kemudian, tentunya Timnas U-23 wajib menang dalam drama adu penalti.
(Suara.com/Adie Prasetyo)
Baca Juga:
Gelandang PSG Dirampok PSK, Uang dan Ponselnya Raib
Berita Terkait
-
Ketum PSSI Gerah dengan Selebrasi Lebay Timnas Australia U-16
-
Main dengan 10 Pemain, Timnas Indonesia U-16 Kalah 3-5 dari Australia
-
Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Irak di Perebutan Posisi ketiga Piala Asia, Optimis Olimpiade Paris 2024?
-
Cara Aman Shin Tae-yong Tak Dipecat, Skenario Ini Terbongkar
-
Korea Selatan akan Berhadapan dengan Yordania di Semifinal Piala Asia 2023
-
Pelatih Australia Ungkap Kondisi Pemainnya Saat Bikin Timnas Indonesia Babak Belur
-
Ambisi Besar Kemampuan Minin, Shin Tae-yong Gagal Pamer Kekuatan Timnas Indonesia ke Korea Selatan
-
Babak Belur oleh Asutralia di 16 Besar Piala Asia, Fakta Data Baru Timnas Indonesia Termasuk Rangking FIFA
-
Shin Tae-yong: Pengalaman Masih Dibutuhkan oleh Pemain Kita
-
Usai Indonesia Dibantai Australia di Piala Asia, Shin Tae-yong Ucap Terima Kasih ke PSSI, Pamit?
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024