Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Australia saat berjumpa pada leg pertama babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Saat kedua tim bertanding di Republican Central Stadium, Tajikistan, Selasa (26/10/2021), timnas Indonesia U-23 tumbang dengan skor 2-3 dari Australia.
Tiga gol skuad Australia dicetak oleh Marc Tokich (55’), Patrick Wood {60’), dan Jacob Italiano (79’).
Baca Juga:
Karra Syam Dibuat Terharu Nonton Laga Timnas Indonesia U-23 vs Australia
Sementara itu, dua gol balasan yang dicetak oleh skuad Garuda Muda disumbangkan oleh Witan Sulaeman (69’) dan Taufik Hidayat (85’).
Sepanjang pertandingan bergulir, Australia memang jauh lebih unggul ketimbang timnas Indonesia U-23.
Dari segi penguasaan bola, anak asuh Trevor Morgan itu unggul 72% berbanding 28% milik Indonesia. Bahkan, catatan shots on target juga sangat kontras.
Baca Juga:
Dapat Kartu Kuning Konyol di Laga PSIS vs Persib, Marc Klok: Wasit Gila
Australia sukses mencatatkan delapan kali shots on target, sementara skuad Garuda Muda hanya bisa menciptakan dua kali tembakan tepat sasaran.
Terlepas dari hasil itu, sejumlah pemain timnas Indonesia U-23 mencatatkan penampilan yang cukup impresif pada pertandingan ini.
Kontribusi mereka di atas lapangan patut mendapatkan kredit khusus.
Baca Juga:
Via Vallen Pakai Jersey Cristiano Ronaldo, Netizen: Obat Sakit Hati
Berikut Bolatimes.com menyajikan tiga pemain yang tampil impresif saat timnas Indonesia U-23 mengalahkan Australia U-23.
1. Taufik Hidayat
Taufik Hidayat menjadi salah satu pemain yang berhasil membayar tuntas kepercayaan yang diberikan oleh Shin Tae-yong pada laga melawan Australia U-23.
Baca Juga:
Video Detik-detik Gol Witan Sulaeman, Netizen Ribut Mirip Messi atau Salah
Meskipun bermain sebagai pemain pengganti pada menit ke-70, tetapi Taufik Hidayat sukses mencatatkan sejumlah kontribusi.
Salah satunya yakni mencetak satu gol untuk memangkas defisit gol dari Australia ketika pertandingan memasuki menit ke-85.
Satu gol ini juga berarti penting karena skor akhir berubah menjadi 2-3. Sebab, selisih satu gol ini masih memberikan asa bagi skuad Garuda Muda untuk mengejarnya pada laga leg kedua.
2. Witan Sulaeman
Dibandingkan dengan seluruh pemain yang tampil penuh pada laga ini, Witan Sulaeman menjadi salah satu yang terbaik.
Selain dipercaya untuk tampil selama 2x45 menit, Witan Sulaeman memiliki banyak kontribusi, utamanya di sektor lini serang.
Witan juga berhasil mencetak gol untuk memangkas ketertinggalan ketika timnas Indonesia U-23 tertinggal 0-2 dari Australia.
Sebetulnya, kontribusi Witan tak hanya di wilayah penyerangan. Sebab, ketika membantu pertahanan, Witan juga mencatatkan sejumlah bantuan.
Sepanjang tampil selama 90 menit, Witan sukses mencatatkan tiga kali intersep dan tujuh kali tekel sukses di sektor pertahanan.
Kontribusi ini terhitung impresif lantaran posisinya sebagai winger, tetapi juga ikut membantu rekan-rekannya menggalang pertahanan.
3. Ernando Ari Sutaryadi
Meskipun kebobolan tiga gol pada pertandingan ini, tetapi penampilan Ernando Ari Sutaryadi di bawah mistar gawang layak mendapatkan apresiasi.
Sebab, Ernando tercatat mampu menggagalkan sejumlah peluang emas yang didapat oleh Australia.
Salah satu aksi impresif Ernando ialah menggagalkan sepakan penalti timnas Australia U-23 pada awal-awal pertandingan.
Selain itu, kiper Persebaya Surabaya ini juga sukses mencatatkan lima kali penyelamatan selama tampil 2x45 menit mengawal gawang skuad Garuda Muda.
Andai penampilan kiper berusia 19 tahun ini tak impresif, bukan tidak mungkin gawang timnas Indonesia U-23 kebobolan lebih banyak.
Berita Terkait
-
Ketum PSSI Gerah dengan Selebrasi Lebay Timnas Australia U-16
-
Main dengan 10 Pemain, Timnas Indonesia U-16 Kalah 3-5 dari Australia
-
Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Irak di Perebutan Posisi ketiga Piala Asia, Optimis Olimpiade Paris 2024?
-
Gantikan Nadeo, Ernando Ari Sudah Gabung Latihan di Vietnam
-
Usai Eks Pelatih Persib Bandung Didepak, Witan Sulaeman Berharap Dapat Menit Bermain Lebih di Bhayangkara FC
-
Penjaga Gawang Persebaya Ernando Ari Mulai Berlatih Terpisah
-
Cara Aman Shin Tae-yong Tak Dipecat, Skenario Ini Terbongkar
-
Korea Selatan akan Berhadapan dengan Yordania di Semifinal Piala Asia 2023
-
Pelatih Australia Ungkap Kondisi Pemainnya Saat Bikin Timnas Indonesia Babak Belur
-
Ambisi Besar Kemampuan Minin, Shin Tae-yong Gagal Pamer Kekuatan Timnas Indonesia ke Korea Selatan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024