Bolatimes.com - Borneo FC belum lama ini mengabarkan telah menemukan pengganti Mario Gomez di posisi pelatih kepala. Dia adalah eks pelatih Real Betis dan Cadiz yang bernama Risto Vidakovic.
Melalui situs resminya, Borneo FC mengumumkan penunjukkan Risto Vidakovic sebagai pelatih kepala. Borneo FC juga telah menyampaikan ucapan selamat datang di akun Instagram pada Minggu (3/10/2021).
Sosok Risto Vidakovic merupakan pelatih yang punya segudang pengalaman di Spanyol. Bukan hanya itu, dalam beberapa tahun terakhir dia juga sudah kenal dengan sepak bola Asia Tenggara.
Baca Juga:
Momen Paul Pogba Beraksi bak Bintang WWE saat Banting Bek Everton
Menurut data dari Transfermarkt, Vidakovic telah beberapa menangani tim Spanyol, yakni Real Murcia, Ecija Balompie, Cadiz FC, dan Real Betis B.
Hebatnya, Vidakovic meraih prestasi apik ketika menangani Ceres-Negros. Dia menyumbangkan tiga kali juara FIlipina serta meraih trofi Piala Filipina.
Baca Juga:
Semena-mena Ubah Formasi, Ronald Koeman Bikin Pemain Barcelona Marah
Akan tetapi, Vidakovic sempat hengkang ke tim Maldives, Maziya S&RC usai Ceres-Negros dinyatakan bangkrut. Hanya seumur jagung bersama klub Maldives, pelatih berusia 52 tahun ini akhirnya menerima tawaran Borneo FC yang sedang mencari posisi pengganti untuk Mario Gomez.
“Kita ingin lebih baik, kehadiran Coach Risto dengan pengalaman dan karakternya kita harap bisa langsung bersinergi dengan tim dan staf pelatih meraih hasil terbaik di musim ini,” ucap Chief Operating Officer (COO), Ponaryo Astaman.
Risto Vidakovic sendiri mendapatkan kontrak kerja berdurasi satu tahun dengan opsi perpanjangan.
Baca Juga:
Mengenal Teknik Heading dalam Permainan Sepak Bola
Sementara itu, Borneo FC belum meraih hasil maksimal di Liga 1 2021. Dalam enam laga yang sudah dilakoni, tim berjuluk Pesut Etam ini hanya meraih satu kemenangan, empat kali imbang, dan sekali kekalahan.
Hasil tersebut membuat Borneo FC kini masih berada di papan tengah klasemen sementara Liga 1 2021 dengan koleksi tujuh poin.
Baca Juga:
Teknik Dasar Sepak Bola yang Perlu Diketahui
Berita Terkait
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
-
Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia Nikmati Jeda Kompetisi untuk Pemulihan
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
-
Soal Kompetisi Liga 1 Ditunda, CEO Bali United dan Pelatih Berbeda Pandangan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024