Bolatimes.com - Otavia Dutra memilih untuk bertahan di Persija Jakarta, meski mengaku telah mendapatkan tawaran dari tiga klub luar negeri.
Beberapa hari kemarin, Otavio Dutra membuka sesi pertanyaan dengan pengikutnya melalui Stories Instagram. Dia pun mendapatkan pertanyaan apakah minat bermain di luar negeri.
"Mau main di luar negeri gak? Terus kalo main maunya di klub apa?" pertanyaan dari warganet.
Baca Juga:
Solskjaer Ingin Edinson Cavani Bertahan Lebih Lama Lagi di MU
Dutra pun menjawab langsung pertanyaan tersebut. Eks bek Persebaya Surabaya itu mengatakan bahwa dia akan bermain di luar negeri jika kompetisi di Indonesia tidak ada.
"Tergantung kalao tidak ada liga lagi di Indonesia, baru saya akan berpikir main di luar negri karena sebelumnya saya sudah ada 3 tawaran dari klub luar tapi saya tetap pilih tinggal di Persija," jawab Otavio Dutra.
Saat ini, Otavio Dutra sendiri memilih untuk melatih Sekolah Sepak Bola (SSB) dalam rangka mengisi kesibukan di tengah penundaan kompetisi Liga 1 2020.
Baca Juga:
Intip Potret Cantik Novia Bachmid, Sepupu Irfan Bachdim yang Jago Main Bola
Melatih SSB dianggap Dutra bisa membantunya meningkatkan ilmu kepelatihan. Apalagi, beberapa waktu lalu eks pemain Bhayangkara Solo FC itu baru saja mendapatkan lisensi kepelatihan.
Dengan adanya lisensi tersebut, Dutra sekarang bisa membagikan ilmu yang ia miliki dengan para pemain muda di SSB termasuk Persija Soccer School.
Sementara itu, Persija sendiri kini gagal tampil di Piala AFC 2021 karena digantikan oleh Persipura Jayapura. Sebelumnya, Persija telah ditunjuk PSSI untuk mendampingi Bali United tampil di Piala AFC.
Baca Juga:
Pose Seksi Pacar James Rodriguez saat Rayakan Natal
Namun, Persipura akhirnya mengisi satu slot Piala AFC karena finis di urutan ketiga Liga 1 2019. Persipura ditunjuk sesuai regulasi AFC yang menggantikan Persebaya di tempat kedua karena tidak lolos lisensi AFC.
Berita Terkait
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Prediksi Skor Bali United vs Persija di Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
Persija Belum Habis usai Dipecundangi Persib, Persik Jangan Main-Main
-
Thomas Doll Ungkap Penyebab Persija Kalah dari Persib
-
Bojan Hodak Ungkap Kunci Kemenangan Persib Atas Persija
-
Link Live TV Nonton Persib vs Persija di Liga 1: Sarat Emosi Adu Gengsi
-
Marc Klok Hatinya Berketar di Laga Persib vs Persija, Bukan karena Mantan Team Melainkan Ini Penyebabnya
-
PREDIKSI Skor Persib vs Persija di Liga 1: Susunan Pemain, Head to Head, Live di Mana?
-
Thomas Doll Ingin Persija Bawa Pulang Tiga Poin dari Markas Persib
-
Duel Persib vs Persija tanpa Penonton di Stadion, Nick Kuipers Bilang Begini
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024