Galih Priatmojo
Timnas Indonesia vs Vietnam di laga kedua Piala AFF Futsal 2019, Selasa (22/10/2019) [@AFFPresse / Twitter]

Bolatimes.com - Timnas futsal Indonesia bermain imbang tanpa gol menghadapi tuan rumah Vietnam di lanjutan penyisihan Grup B Piala AFF Futsal 2019.

Pada laga yang berlangsung di Phu Tho Indoor Stadium, Ho Chi Min City, berakhir dengan skor kacamata, Selasa (22/10/2019).

Meski dimulai dengan tempo nan lambat, laga sendiri berlangsung ketat saat memasuki pertengahan babak pertama.

Baca Juga:
4 Fakta Unik Usai Arsenal Dipecundangi Tim Promosi Sheffield United

Vietnam sendiri mampu menguasai jalannya pertandingan. Namun tak ada gol tercipta hingga babak pertama usai.

Timnas futsal Indonesia vs Vietnam di AFF Futsal 2019. [@AFFPresse / Twitter]

Di babak kedua, pelatih Indonesia, Kenshuke Takahashi mencoba untuk meningkatkan tempo serangan.

Namun upaya Timnas Indonesia untuk memecah kebuntuan berulangkali harus kandas lantaran mampu diputus barisan pertahanan Vietnam.

Baca Juga:
Tekuk Malaysia di AFF Futsal, Timnas Indonesia Putus Rekor Buruk Tiga Tahun

Indonesia nyaris unggul di pertengahan babak kedua. Sayang penyelesaian akhir yang kurang matang membuat peluang tersebut terbuang sia-sia.

Di menit-menit akhir kedua tim makin meningkatkan serangan. Tetapi hingga laga usai tak ada gol yang tercipta.

Atas hasil tersebut, Indonesia dan Vietnam sama-sama mengemas 4 poin. Untuk sementara, klasemen urung berubah Vietnam masih di puncak sedangkan Indonesia berada di urutan kedua.

Baca Juga:
Soal Tanggal Laga Tunda El Clasico Jilid Pertama, RFEF Belum Setuju

Load More