Bolatimes.com - Dugaan pencurian umur muncul di tengah perhelatan Piala AFF U-15. Federasi sepak bola ASEAN, AFF, pun memberikan reaksinya dan akan segera melakukan penyelidikan.
Penyelidikan tersebut dilakukan setelah AFF menerima protes dari peserta lain menyusul dugaan penggunaan pemain yang usianya tidak sesuai dengan batas usia yang ditetapkan untuk Piala AFF U-15.
"Protes itu diterima setelah kepatuhan dalam mengikuti prosedur persyaratan yang ditetapkan dalam regulasi turnamen AFF U-15 2019. AFF sedang menyelidiki segala hal yang diperlukan dan telah meminta semua pihak berkolaborasi untuk menemukan fakta," tulis AFF di laman resminya, Rabu (31/7/2019).
Baca Juga:
Gagal Manfaatkan Penalti, Timnas Indonesia U-16 Ditahan Imbang Timor Leste
Meski AFF enggan menyebut tim peserta yang dimaksud, namun kabar menyebut jika Timor Leste yang melakukan pencurian umur. Salah satu pemain mereka, Paulo Domingos Gali Da Costa Freitas yang terdaftar di Piala AFF U-15 2019, menyita perhatian.
Freitas saat ini tercatat sebagai pencetak gol terbanyak sementara Piala AFF U-15 dengan lima gol.
Dilaporkan Fox Sport Asia, Freitas yang mengemban tugas sebagai kapten diduga melakukan pemalsuan usia. Pemain yang menjebol gawang Filipina empat kali itu diduga sudah berusia 22 tahun.
Baca Juga:
Pajang Foto Nyaris Telanjang, Kekasih Paulo Dybala Dipuji bak Dewi
Dugaan tersebut dipicu kemiripan nama Paulo Domingos dengan pemain berusia 22 tahun Timor Leste yang tampil di Piala AFF 2018 lalu dengan nama yang sama.
Selain itu, situs penyedia data sepak bola, Transfermarkt juga mencatat bahwa Paulo Domingos Freitas lahir pada 31 Desember 1996. Laman tersebut juga mencatat jika pemain yang dimaksud sudah dua kali tampil di ajang Internasional bersama Timor Leste.
Sementara itu, Timnas Indonesia U-16 baru saja menyelesaikan pertandingan mereka kontra Timor Leste, Rabu (31/5/2019). Pada pertandingan tersebut, tim asuhan Bima Sakti ditahan imbang 1-1.
Baca Juga:
Bailly Cedera, MU Makin Nafsu Boyong Harry Maguire
Timor Leste sendiri saat ini masih bertengger di puncak klasemen sementara Grup A Piala AFF U-15 2019 dengan tujuh poin dari tiga laga. Unggul produktivitas gol dari Indonesia yang berada di posisi dua dengan poin sama.
Berita Terkait
-
Geger, Kapten Timnas Malaysia U-19 Dituding Curi Kelompok Umur Piala AFF U-19 2022
-
Punya Wajah Boros, Ini 5 Pesepak Bola yang Pernah Dituding Lakukan Pencurian Umur
-
Kronologi Wafatnya Alfin, Cetak Gol Indah hingga Jadi Korban Gempa
-
Pecundangi Vietnam Lewat Adu Penalti, Indonesia Juara Tiga Piala AFF U-15
-
Siaran Langsung dan Link Streaming Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-15
-
Hasil Semifinal Piala AFF U-15: Indonesia Kalah dari Thailand 0-2
-
Hasil Babak Pertama Piala AFF U-15: Indonesia Ditahan Imbang Thailand
-
Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF u-15, Bima Sakti: Hati-hati
-
5 Berita Terpopuler Jelang Timnas Indonesia U-16 vs Thailand di AFF U- 15
-
Respons Pelatih Thailand usai Bertemu Indonesia di Semifinal Piala AFF-15
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024