Stephanus Aranditio
Pemain Persebaya, David Da Silva (bawah) bersama rekannya Osvaldo Haay beraksi setelah membobol gawang Bali United dalam pertandingan Sepak Bola Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (18/11/2018). (ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana)

Bolatimes.com - Persebaya Surabaya boleh saja gagal meraih juara, tapi bangkit di putaran kedua dan finis di urutan kelima dengan status tim promosi menjadi prestasi tersendiri bagi skuat Bajul Ijo, terlebih mereka resmi menjadi raja gol Liga 1 2018.

Gol tunggal Fandi Eko Utomo ke gawang PSIS Semarang pada laga pamungkas Liga 1 2018 yang disaksikan puluhan ribu bonek yang memenuhi Stadion Gelora Bung Tomo menjadi gol ke-60 Persebaya Surabaya pada musim ini.

Produktivitas skuat asuhan Djadjang Nurdjaman sukses mengalahkan dua klub papan atas yakni PSM Makassar  (57 gol), dan sang juara, Persija Jakarta (53 gol).

Baca Juga:
Pesan Menohok Bos PSIS Semarang untuk Para Haters

20 dari total 60 gol yang diciptakan Persebaya itu lahir dari sosok bomber asing asal Brasil, David Aparecido Da Silva alias David Da Silva. 

Pemain Persebaya Surabaya Osvaldo Haay (kanan) bersama rekannya Misbakus Solikin melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jawa Timur, Senin (26/11/2018). Persebaya Surabaya kalahkan Bhayangkara FC dengan skor 1-0. (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)

Sementara potensi lokal yang dimiliki Bajul Ijo tidak bisa mencetak dua digit gol; Osvaldo Haay (8 gol), Irfan Jaya (6 gol), Fandi Eko Utomo (4 gol), Rishadi Fauzi (3 gol).

Namun sayang, torehan David Da Silva gagal menjadi top skor Liga 1 2018 karena disalip oleh bomber PS Tira, Aleksandar Rakic yang berhasil mencetak dua gol ke gawang Borneo FC di pertandingan terakhir. Bomber asal Serbia itu menjadi top skor Liga 1 2018 dengan torehan 21 gol.

Baca Juga:
Klopp: Tak Pernah Sedetik pun Saya Mengkhawatirkan Performa Salah

Berikut Daftar Klub dengan Gol Terbanyak di Liga 1 2018:

  1. Persebaya Surabaya: 60 gol
  2. PSM Makassar: 57 gol
  3. Persija Jakarta: 53 gol
  4. Arema FC: 53 gol 
  5. Persela Lamongan: 53 gol

Load More