Galih Priatmojo | Andiarsa Nata
Kiper Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa. (Sumber: Instagram/@andritany).

Bolatimes.com - Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhyasa dikabarkan kondisinya telah membaik usai menjadi korban di laga penuh drama antara Persija kontra Bali United. Kiper utama Macan Kemayoran itu sempat ambruk di depan gawangnya setelah mengalami sesak napas karena asap flare yang terus menerus dinyalakan oleh suporter Bali United.

Pada laga yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Minggu (2/12/2018), wasit Jumadi Effendi yang memimpin pertandingan Bali United vs Persija Jakarta, terhitung menghentikan laga sebanyak enam kali karena flare dan kembang api yang terus menyala di tribune utara stadion.

Situasi itu lah yang membuat Andritany mengalami masalah pernapasan hingga membuatnya sesak dan ambruk. Menurut pengakuan dokter tim Persija, Donny Kurniawan, kondisi kiper Timnas Indonesia itu memang kurang bugar sebelum pertandingan. Asap yang mengepul di stadion itu pun membuat kondisinya semakin parah.

Baca Juga:
Bojan Malisic Luruskan Isu Hengkang dari Persib Bandung

Namun setelah mendapat perawatan, kini kondisi Andritany dikabarkan telah membaik. Hal itu dipastikan langsung oleh dokter Donny.

Andritany Ardhyasa mendapat perawatan saat mengalami sesak nafas di laga melawan Bali United (Sumber: persija.id)

''Sebelum pertandingan, Andritany sedang mengalami flu. Dia ada masalah sinusitis. Ketika terkena asap di lapangan dia langsung merasakan sesak. Namun, kini kondisinya mulai berangsur membaik,'' kata dokter Donny Kurniawan seperti yang dilansir dari situs resmi Persija Jakarta.

Dari Andritany Ardhyasa sendiri sudah buka suara terkait kondisinya. Kiper berusia 26 tahun itu mengaku kondisinya sudah jauh lebih baik. Ia juga mengaku asap yang berada di stadion pada laga melawan Bali United itu telah memperparah kondisinya.

Baca Juga:
4 Kejanggalan Kemenangan Persija Atas Bali United, Settingan?

''Ya asap membuat saya tidak kuat. Saya memang sedang flu dan itu membuat rasanya tidak enak. Saya flu sejak malam sebelum pertandingan,'' buka Andritany.

''Tadi malam saat kembali ke hotel saya masih merasa tidak enak. Sekarang sudah baik-baik saja,'' pungkasnya.

Laga penuh drama itu pun berhasil dimenangkan oleh Persija Jakarta. Kemenangan 2-1 dari Bali United membuat tim Macan Kemayoran memiliki peluang juara Liga 1 semakin besar. Saat ini Andritany Ardhyasa dan kawan-kawan menduduki puncak klasemen dengan mengumpulkan 59 poin, terpaut dua poin dari PSM Makassar yang di urutan kedua.

Baca Juga:
Diusir Wasit, Pelatih Inter Milan Mengaku Salah

Load More