Bolatimes.com - Balas dendam diprediksi jadi misi utama Bali United jelang menjamu Persebaya Surabaya di laga lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (18/11/2018). Skuat Serdadu Tridatu pun bertekad untuk mempertahankan poin penuh di kandang.
Takluk kala bertamu ke markas Persipura Jayapura dengan skor 1-0 bakal menjadi motivasi tersendiri bagi Bali United jelang menghadapi Persebaya Surabaya. Apalagi anak asuhan Widodo c Putro berambisi membalaskan dendam atas kekalahan dari skuat Bajul Ijo di putaran pertama lalu.
''Hanya poin penuh yang dapat membawa kami kembali ke persaingan di papan atas,'' terang pelatih Bali United, Widodo C Putro.
Baca Juga:
Prediksi Susunan Pemain PSIS Semarang vs Persib Bandung
Pulihnya Melvin Platje dan Ilja Spasojevic makin meyakinkan Widodo bahwa Bali United bisa memetik hasil penuh di kandang.
Saat ini Bali United berada di peringkat keenam di klasemen sementara dengan 45 poin. Apabila di laga petang nanti, mampu memutus rantai kemenangan Persebaya Surabaya, dipastikan Bali United bisa merangsek ke empat besar klasemen sementara Liga 1 2018.
Sementara itu, Persebaya Surabaya tengah dalam kepercayaan diri nan tinggi setelah mampu menekuk pemuncak klasemen sementara Liga 1 2018, PSM Makassar dengan skor meyakinkan 3-0. Skuat Bajul Ijo pun kini bertengger di urutan 10 besar klasemen sementara dengan raihan 41 poin.
Baca Juga:
Beto Goncalves: Jangan Salahkan Awan!
Meski begitu, sang pelatih Djajang Nurdjaman tak ingin anak asuhnya jemawa menghadapi Bali United. Apalagi ini merupakan laga yang krusial.
''Saya selalu instruksikan ke pemain tidak boleh terlalu percaya diri. Tetap fokus dan bekerja keras di empat laga tersisa,'' terang mantan pelatih Persib Bandung dan PSMS Medan itu.
Jelang menghadapi Bali United, Persebaya Surabaya diprediksi tetap akan mengandalkan bomber mereka David da Silva. Striker asal Brasil itu hingga saat ini sudah mengemas 17 gol.
Baca Juga:
Inggris Punya Misi Revans Jelang Laga Hadapi Kroasia
Berita Terkait
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Arkhan Kaka Cetak Satu Gol, Timnas Indonesia Kalahkan Bali United di Laga Uji Coba
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Soal Kompetisi Liga 1 Ditunda, CEO Bali United dan Pelatih Berbeda Pandangan
-
Prediksi Skor Bali United vs Persija di Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
Terancam Degradasi, Rans Nusantara Bertekad Benahi Kelemahan Jelang Duel Lawan Bali United
-
Prediksi Skor Bali United vs PSIS Semarang: Head to Head, Susunan Pemain, Siaran Langsung Liga 1 Malam Ini
-
PSIS Semarang akan Mencoba Pemainan Terbaik untuk Hadapi Bali United
-
Diintip Madura United di Klasemen Liga 1, Bali United Bertekad Rebut Tiga Poin dari PSIS Semarang
-
Jadwal Persita vs Persebaya di Liga 1 Pekan ke-25, Divaldo Alves Nilai seperti Laga Final
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024