Bolatimes.com - Jadwal pertandingan Liga 1 pekan ke-21 akan ditutup oleh laga bigmatch antara Persib Bandung vs Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Kamis (13/9/2018) 16:00 WIB.
Laga ini menjadi sangat penting bagi kedua tim untuk memperbaiki posisi di papan klasemen, Persib Bandung wajib menang untuk kembali menggeser Bhayangkara FC yang baru saja menguasai puncak klasemen usai mengalahkan Perseru Serui.
Sementara Arema FC juga wajib menang di laga ini agar naik ke papan tengah, saat ini Arema FC berada di posisi ke-14 dengan koleksi 25 poin, jika menang Singo Edan bisa naik ke posisi 10 atau 11.
Baca Juga:
Prediksi dan Link Live Streaming Persib vs Arema FC
Pertemuan kedua tim ini menang sangat dinanti di Liga 1 2018, sejarah rivalitas kedua tim baik di dalam maupun di luar lapangan sangat kental terasa.
Pada putaran pertama, pertemuan kedua tim di Stadion Kanjuruhan Malang berakhir ricuh, ribuan suporter Arema merangsek masuk ke lapangan dan mengejar pemain mereka sebagai bentuk kekecewaan atas hasil imbang tanpa gol di laga itu.
Meski bertajuk bigmatch, laga Persib vs Arema FC memang dikenal sering anti-klimaks. Dalam lima pertemuan terakhir mereka saling berbagi poin, bahkan empat diantaranya berakhir dengan skor kacamata.
Baca Juga:
Hasil Liga 1: Persija, Bhayangkara FC, dan PSIS Menang Tipis
Berikut lima fakta laga Persib vs Arema FC:
1. Arema tak pernah menang di Bandung
Arema tak pernah berhasil mencuri poin penuh ketika bertandang ke Bandung sejak pertemuan pertama tahun 1990. Bahkan dalam lima pertemuan terakhir di Bandung, Arema hanya mampu mencetak tiga gol ke gawang Persib.
Baca Juga:
Lawan Oman U-16, Timnas Indonesia U-16 Mampu Tahan Imbang 3-3
2. Cristian Gonzales Sang Predator.
Pemain naturalisasi Indonesia, Cristian Gonzales adalah pemain yang pernah membela Persib dan Arema. Pemain berdarah Uruguay itu menjadi satu-satunya pemain yang pernah menjebol gawang Persib dan Arema saat menjadi lawan.
3. Tanpa Gol di Bandung
Baca Juga:
Carloz Tevez Ungkap Perbedaan Mencolok Ronaldo dan Messi
Sejak 2016, pertemuan Maung Bandung vs Singo Edan selalu berakhir dengan skor kacamata ketika bermain di Bandung.
4. Persib Lebih Tajam
Persib telah mengoyak jala gawang Arema sebanyak 38 kali sementara Arema FC baru mencetak 31 gol ke gawang Maung Bandung.
5. Top Skor Tim
Legenda Persib, Adjat Sudrajat dan Sutiono Lamso adalah pencetak gol terbanyak Persib ke gawang Arema dengan empat gol. Sedangkan di kubu Arema adalah Gustavo Lopez yang menjadi top skor ke gawang Persib dengan koleksi tiga gol.
Berita Terkait
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Pemain Jebolan UEFA Conference League
-
Jelang Liga Bergulir Persib Bandung dan Bobotoh Lakukan Diskusi Soal Keuangan
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024