Stephanus Aranditio
Skuat Timnas Indonesia U-16 (PSSI)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-16 tengah bersiap mengarungi turnamen Piala Asia U-16 yang akan berlangsung di Malaysia pada 20 September hingga 7 Oktober 2018. Demi hasil yang maksimal, tim berjuluk Garuda Asia saat ini menjalani pemusatan latihan (TC) di Negeri Jiran.

Dalam rangkaian persiapan Garuda Asia, David Maulana dan kawan-kawan juga melakoni beberapa pertandingan uji coba. Terakhir, Timnas U-16 berhasil mengalahkan Sime Darby U-17 dengan skor telak 4-0.

Pelatih Timnas U-16 Fakhri Husaini mengatakan timnya masih harus berlatih lebih keras lagi. Meski menang telak, Fakhri menilai masih banyak kekurangan yang harus dibenahi timnya.

Baca Juga:
Resmi, Ronaldo Jadi Presiden Real Valladolid

''Saya melihat dari uji coba kemarin pemain masih sering kehilangan bola di sisi tengah dan depan. Ini harus lebih banyak kami perbaiki karena dari segi manapun saya sangat melihat jelas hal ini,'' kata Fakhri.

''Tidak hanya itu saja, penyelesaian akhir juga menjadi masalah yang harus diperbaiki pada uji coba selanjutnya. Meskipun kami meraih kemenangan tapi saya belum puas dengan penyelesaian akhir pemain,'' tambahnya.

Tim Indonesia U-16 melakukan sujud syukur ketika berhasil mencetak gol ke gawang tim Filipina U-16 dalam laga penyisihan grup A Piala AFF U-16 di Gelora Delta Sidoarjo, Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (29/7). (ANTARA FOTO/Zabur Karuru)

Sebelum Piala Asia U-16 2018 dimulai, Garuda Asia akan melakoni dua laga uji coba. Yaitu melawan Felda FC pada Selasa (4/9/2018) dan Oman U-16 pada 12 September.

Baca Juga:
5 Alasan Real Madrid Tak Perlu Rindu Cristiano Ronaldo

Di ajang Piala Asia U-16, timnas Indonesia U-16 menempati Grup C. Di grup C, Indonesia akan bersaing memperebutkan tiket ke fase gugur dengan Iran, India, dan Vietnam.

Di ajang Piala Asia U-16, timnas Indonesia U-16 ditargetkan tampil di babak semifinal. Jika target itu tercapai, maka tim besutan Fakhri Husaini otomatis akan lolos ke Piala Dunia U-17 2019 yang akan digelar di Peru.

 

Baca Juga:
4 Aksi Kocak Bader, Atlet Irak yang Jago Nyanyi Indonesia Raya

Berita ini sudah ditayangkan di suara.com

Load More