Galih Priatmojo
Liga 1 2018/suara.com

Bolatimes.com - Laga perdana putaran kedua Liga 1 2018 bakal dihelat Minggu (29/7/2018). Ada dua pertandingan yang bakal dimainkan.

Sriwijaya FC akan menggunakan Stadion H. Agus Salim, Padang menjamu tim tamu, Borneo FC. Pascaaksi anarkisme yang dilakukan sejumlah oknum pendukung saat Sriwijaya FC kalah 0-3 dari Arema (21/7/2018), pengelola stadion serta aparat kepolisian tak memberikan izin buat Laskar Wong Kito menggelar laga kandang di Stadion Gelora Sriwijaya. Apalagi sebentar lagi stadion tersebut akan digunakan sebagai salah satu venue Asian Games 2018.

Sriwijaya FC pun bak jatuh tertimpa tangga. Sebelum ini Alberto Goncalves dkk sudah diterpa persoalan internal yang berbuntut hijrahnya pemain-pemain bintang plus pelatih Rahmad Darmawan. Kini Subangkit jadi pelatih sementara.

Hal itu tentu sangat berpengaruh terhadap penampilan para penggawa Sriwijaya FC di lapangan. Benar saja, dalam dua pertandingan terakhir di Liga 1 2018, Sriwijaya FC gagal menang. Sekarang mereka bahkan harus menggelar laga kandang di markas klub lain.

Beranjak ke Lamongan, Persela berusaha mempertahankan rekor belum pernah kalah di kandang sendiri, Stadion Surajaya. Laskar Joko Tingkir mampu memenangi laga atau setidaknya menahan tim tamu pada putaran pertama, sebanyak sembilan laga.

Menjamu Persipura Jayapura, Persela ingin memperpanjang catatan itu sekaligus membalas kekalahan 1-2 pada putaran pertama (24/3/2018).

Apakah Sriwijaya FC mampu bangkit dari keterpurukan dengan kehadiran pelatih anyar? Dan mampukah Persela mencapai target tak kalah di Stadion Surajaya?

Patut disimak dua laga penting itu hari ini

Jam 15.30 WIB Sriwijaya FC Vs Borneo FC (Stadion H. Agus Salim, Padang)

Jam 18.30 WIB Persela Lamongan Vs Persipura Jayapura (Stadion Surajaya, Lamongan)

 

Load More