Bolatimes.com - Sebanyak enam pemain Manchester United akan dilego oleh Erik ten Hag pada bursa transfer musim panas di tahun 2023 ini. Siapa saja yang jadi korban?
Dikonfirmasi oleh juru transfer kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano, klub berjuluk The Red Devils itu akan melakukan cuci gudang besar-besaran.
Cuci gudang ini dilakukan atas permintaan Erik ten Hag selaku pelatih yang ingin membuang beberapa pemain yang tak lagi masuk rencananya.
Baca Juga:
4 Wajah Baru yang Dipanggil ke Pelatnas Timnas Voli Indonesia untuk Asian Games 2023
Dengan perombakan ini pula, pelatih asal Belanda itu bisa mendapat pemasukan dari dana penjualan untuk memboyong pemain baru yang cocok bagi timnya.
Total ada enam pemain yang sudah masuk daftar jual atau bakal dilepas oleh Manchester United pada bursa transfer musim panas ini.
Manchester United akan menunggu bursa transfer musim panas resmi untuk Liga Inggris atau Premier League resmi dibuka pada tanggal 14 Juni 2023 mendatang.
Baca Juga:
Jelang Bela Timnas Indonesia Lawan Argentina, Pratama Arhan Akhirnya Debut di Tokyo Verdy Musim Ini
Lantas, siapa saja enam pemain yang bakal dilepas oleh Manchester United dan Erik ten Hag pada bursa transfer musim panas ini? Berikut daftarnya.
Nama pertama yang bakal dilepas Ten Hag adalah Harry Maguire, seiring penampilannya yang inkonsisten dan kerap mendapat kritikan dari pendukung Manchester United.
Bek berusia 30 tahun ini akan dilepas meski kontraknya tersisa dua tahun lagi. Nantinya, dana penjualannya akan dialihkan Manchester United untuk mendatangkan bek Napoli, Kim Min-jae.
Wout Weghorst sejatinya bukanlah pemain milik Manchester United. Ia merupakan pemain pinjaman selama enam bulan terhitung sejak Januari hingga Juni 2023.
Baca Juga:
5 Alasan Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Palestina di FIFA Matchday
Manchester United dan Ten Hag memutuskan tak mempermanenkan statusnya dan akan memulangkannya ke Burnley selaku pemiliknya di bursa transfer musim panas ini.
Donny van de Beek pun masuk daftar jual Manchester United, seiring keinginan sang pemain berganti klub untuk mendapat menit bermain mumpuni.
Hadirnya Ten Hag selaku pelatihnya di Ajax Amsterdam nyatanya tak memberikan dampak penting bagi karier Van de Beek yang menurun sejak berlabuh ke Old Trafford pada 2020 lalu.
4. Dean Henderson
Manchester United dan Ten Hag ini mendatangkan kiper baru di bursa transfer kali ini, sehingga nama Dean Henderson pun harus dikorbankan.
Kiper jebolan akademi Manchester United ini akan dilego ke Nottingham Forest, menyusul tak adanya kesempatan baginya tampil di tim utama The Red Devils.
5. Eric Bailly
Eric Bailly juga akan didepak oleh Manchester United meski sudah dipinjamkan ke Olympique Marseille pada musim 2022/2023 kemarin.
Keputusan mendepak Bailly pun karena dirinya tak masuk dalam rencana Ten Hag. Selain itu faktor cederanya membuat pihak Manchester United berpikir untuk mendepaknya.
6. Alex Telles
Alex Telles bisa dikatakan sudah tak memiliki masa depan di Manchester United usai Ten Hag memilih meminjamkannya ke Sevilla pada musim panas 2022 lalu.
Meski mampu tampil reguler bagi Sevilla, Ten Hag tetap tak terkesan dengan performanya, sehingga ia akan didepak pada bursa transfer musim panas ini.
Berita Terkait
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Pengalaman Thomas Doll Berhadapan Dengan Erik ten Hag dan Jurgen Klopp, Doll Punya Catatan Bagus
-
Kevin Ray Mendoza Sabet Penghargaan, Lini Depan Persib dan Manchester United Kena Sindir
-
Pemain Keturunan Ini Sukses Bikin MU Pesakitan di Liga Champions, Benarkah Target Shin Tae-yong untuk Dinaturalisasi?
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter