Arif Budi Setyanto
Selerasi pemain Vietnam usai taklukkan Timnas Indonesia 0-2 di leg kedua semifinal Piala AFF 2022. (Dok. VFF)

Bolatimes.com - Dirtek baru Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF), Koshida Takeshi menargetkan tim berjuluk Golden Star Warriors bisa menembus Piala Dunia 2026.

VFF resmi menunjuk dirtek baru untuk timnas Vietnam, Koshida Takeshi. Ia mengatakan bahwa tim Golden Star Warriors punya perkembangan sepak bola yang menakjubkan.

"Saya merasa terhormat untuk menjabat sebagai direktur teknik VFF. Saya merasa sangat beruntung dan berterima kasih atas pekerjaan ini. Vietnam memiliki latar belakang sepak bola yang berkembang, terutama sepak bola remaja," ucap Takeshi dikutip dari Zing News, Jumat (2/6/2023).

Baca Juga:
Bukan Kali Pertama, Inilah Momen Emiliano Martinez Bermain di Stadion GBK

Maka dari itu, ia pun punya target untuk membantu Vietnam lolso ke ajang tertinggi, yaitu Piala Dunia di masa mendatang.

"Saya harap bisa menyumbangkan energi saya untuk melatih generasi berikutnya dan membantu tim Vietnam berkomptisi di Piala Dunia 2026 atau 2030," imbuhnya.

Demi merealisasikan target tersebut, Takeshi sadar harus bekerja sama dengan baik dengan pelatih Vietnam yang baru Philippe Troussier.

Baca Juga:
Rezeki, 5 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Dapat Beasiswa S2 usai Juara SEA Games 2023

"Untuk mencapai tempat tinggi di Asia, pelatihan sistematis diperlukan. Pelatihan anak muda perlu dilakukan langkah demi langkah dan membantu Vietnam berkembang. Philippe Troussier dan saya pernah bertemu sekali. Untuknya dia dan saya berlokasi dekat satu sama lain. Ini adalah kondisi yang menguntungkan," pungkasnya.

Load More