Husna Rahmayunita
Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo. [PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP]

Bolatimes.com - Cristiano Ronaldo mendapat pujian selangit dari pelatih Timnas Portugal Roberto Martinez. CR7 disebut sebagai pemain unik yang memiliki peran sangat penting di tim Selecao das Quinas.

Ini tak lepas dari gol yang ditorehkannya dalam laga kontra Luksemburg di Kualifikasi Piala Eropa 2024. Pada pertandingan tersebut Ronaldo mengemas dua gol dan mengantarkan timnya menang enam gol tanpa balas.

Dia juga mencatatkan rekor penampilan terbanyak di tingkat internasional sepanjang masa dengan 198 laga.

Baca Juga:
Kronologis Pisah Jalan Antonio Conte dan Tottenham, Ucapan Kasar dan Minim Prestasi

Selain itu, Ronaldo menyabet rekor jumlah gol terbanyak di tim nasional sepanjang sejarah dengan 122 gol sejak menjalani debut untuk timnas senior Portugal pada 2003.

"Cristiano adalah pemain unik di dunia, dengan jumlah penampilan internasional terbanyak," kata Martinez dikutip AFP pada Senin.

"Pengalaman yang dia miliki untuk ruang ganti sangat penting."

Baca Juga:
Daftar 3 Negara yang Dirumorkan Gantikan Indonesia untuk Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

"Semua pemain memiliki peran penting. Yang lebih muda karena kemauan mereka untuk bermain dan pemain seperti Cristiano Ronaldo, Rui Patricio dan Bernardo Silva membawa pengalaman," lanjutnya.

Martinez ditunjuk sebagai pelatih baru Portugal setelah Piala Dunia 2024, menggantikan Fernando Santos yang telah melatih Portugal sejak 2014 dan kini melatih timnas Polandia, demikian dimuat Antara.

Baca Juga:
Bikin Malu! Aksi Diving Cristiano Ronaldo Saat Lawan Luksemburg Panen Hujatan

Load More