Bolatimes.com - Timnas Uzbekistan U-20 patut berterima kasih pada sosok Umarali Rahmonaliyev saat menumbangkan perlawanan Timnas Irak U-20 pada laga final Piala Asia U-20 2023.
Pasalnya, Umarali Rahmonaliyev menjadi bintang kemenangan Timnas Uzbekistan U-20 lewat satu-satunya gol yang dicetak ke gawang Irak U-20 pada pertandingan final Piala Asia U-20 2023.
Dalam duel yang berlangsung di Stadion Milliy, Tashkent, Sabtu (18/3/2023) itu, Umarali Rahmonaliyev sukses menjebol gawang Irak U-20 pada menit ke-72.
Baca Juga:
Striker Jebolan Garuda Select Hanya Main Satu Menit Bersama Klub, PSS Sleman Akhiri Puasa Kemenangan
Gol ini berawal ketika pemain Irak U-20, Sajjad Mohammed, melakukan pelanggaran di kotak terlarang, yang membuat wasit menghadiahi penalti kepada Uzbekistan.
Umarali Rahmonaliyev yang menjadi eksekutor sepakan 12 pas ini pun tidak melakukan kegagalan saat mengeksekusi penalti itu. Gol ini bertahan hingga laga usai.
Sebagai informasi, ini adalah gelar juara pertama Timnas Uzbekistan U-20 di ajang ini. Sebelumnya, prestasi terbaik mereka ialah menjadi runner up di Piala Asia U-20 edisi 2008.
Baca Juga:
Pratama Arhan Dipanggil Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday 2023, Tokyo Verdy Girang
Kemenangan ini juga membawa Uzbekistan U-20 menyamai rekor Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, dan Irak, sebagai negara-negara yang telah memenangi gelar Piala Asia di level usia U-17, U-20, dan U-23.
Sebagai informasi, Umarali Rahmonaliyev merupakan pesepak bola yang lahir pada 18 Agustus 2003. Saat ini, pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan itu telah berusia 19 tahun.
Baca Juga:
Reaksi Berkelas Jordi Amat usai Dapat Panggilan Timnas Indonesia, Siap Totalitas
Umarali Rahmonaliyev merupakan pemain yang mendapat tempaan dari klub lokal Uzbekistan, Bunyodkor U-18. Dia mendapat kesempatan untuk promosi ke tim utama pada awal Januari 2022 lalu.
Catatan Umarali Rahmonaliyev bersama Bunyodkor memang cukup fantastis. Sebab, meskipun usianya belum genap 20 tahun, dia sudah memberikan kontribusi yang istimewa.
Dari dua musim mulai rentang 2021 hingga 2022, dia sudah menyumbangkan tujuh gol dan satu assist dari total 25 pertandingan. Dengan kata lain, Rahmonaliyev sudah mendapatkan menit bermain yang reguler meski usianya masih muda.
Baca Juga:
3 Alasan Persik Kediri Tampil 'Mengerikan' di Akhir Musim Liga 1 2022/2023
Potensi besar yang dimiliki pemain berpostur 170 cm inilah yang membuat klub kasta tertinggi Liga Rusia, Rubin Kazan, merekrutnya pada Januari 2023.
Di level tim nasional, Umarali Rahmonaliyev memang punya catatan yang mentereng. Dia sudah menjadi bagian dari skuad Timnas Uzbekistan U-19 sejak mencatat debut pada 8 September 2022.
Sementara bersama Timnas Uzbekistan U-20, Umarali Rahmonaliyev sampai saat ini telah menyumbang dua gol dari delapan pertandingan.
Berita Terkait
-
Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Seharga Rp1,3 M Bakal Menjadi Amunisi Baru Shin Tae Yong di Laga Kontra Irak
-
Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Irak di Perebutan Posisi ketiga Piala Asia, Optimis Olimpiade Paris 2024?
-
Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23 Kontra Irak, Erick Thohir Dituntut Turun Tangan
-
Amunisi Baru, Pemain Seharga Rp31,29 M Bakal Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Debut Kontra Irak?
-
Timnas Indonesia Kalah dari Jepang, Langsung Lolos 16 Besar Piala Asia 2023, Ini Syarat Ketentuannya
-
Laga Seru Piala Asia! Irak vs Jepang di Pertandingan Kedua Grup C, Begini Prediksi Skor, H2H, dan Susunan Pemain
-
Marselino Ferdinan Masuk Daftar Pencetak Gol Termuda Piala Asia, Pengamat Asia: Masa Depan Cerah Bagi Indonesia
-
Erick Thohir Tegaskan Kontrak Shin Tae-yong Bisa Diperpanjang Hingga 2027, Jika Sukses Penuhi Target Ini
-
Amuk Shin Tae-yong Disorot Media Asing Usai Timnas Indonesia Dibekuk Irak 1-3
-
Awalnya Meremehkan Timnas Indonesia, Dua Pengamat Luar Negeri Kini Kagum dengan Performa Anak Asuh STY Lawan Irak
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter