Irwan Febri Rialdi
Cristiano Ronaldo debut di Al Nassr pada laga lawan Al-Ettifaq di Stadion Raja Fahd di Stadion Raja Fahd di ibu kota Saudi, Riyadh pada 22 Januari 2023. Fayez Nureldine / AFP

Bolatimes.com - Belakangan ini, megabintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, menjadi perbincangan hangat karena disindir Direktur Al Nassr karena hanya bisa melakukan ‘Siuu’ dan tak memberi kontribusi apa pun.

Hal ini menjadi ramai dibicarakan karena ada sepotong video yang beredar di media sosial yang menampilkan kekesalan Direktur Al Nassr karena Cristiano Ronaldo tak bisa berbuat banyak untuk membantu timnya menang.

Pasalnya, Al Nassr mengalami kekalahan dengan skor 1-3 dari Al Ittihad pada partai semifinal Piala Super Arab Saudi 2023 yang berlangsung Jumat (27/1/2023) lalu.

Dalam video tersebut, Direktur Al Nassr meminta Cristiano Ronaldo untuk pergi karena hanya bisa melakukan selebrasi ‘Siuu’ tapi tanpa berkontribusi. 

Padahal, pihaknya sudah menghabiskan dana sebesar 200 juta euro untuk merekrut mantan pemain Manchester United tersebut.

"Pergi dari sini. Saya menghabiskan 200 juta euro [Rp 3,2 triliun] dan dia [Ronaldo] hanya bisa mengatakan 'Siuuuu'. Tidak mungkin," ujar direktur Al Nassr dalam video yang beredar dikutip dari Indian Express.

Media asal Spanyol, Marca, juga membagikan klip video berisi kekesalan Direktur Al Nassr tersebut. Dia merasa kecewa dengan CR7 yang tak kunjung menyumbang kontribusi untuk tim barunya tersebut.

Pada pertandingan kontra Al Ittihad tersebut, CR7 sebetulnya memiliki sejumlah peluang untuk bisa mencatatkan namanya di papan skor.

Namun, pelatih Al Nassr, Rudi Garcia, menyebut bahwa anak asuhnya tersebut melewatkan peluang yang bisa dikonversi menjadi gol. Seandainya CR7 bisa menyekor, maka Al Nassr kemungkinan bisa mengubah arah pertandingan.

"Cristiano Ronaldo melewatkan peluang yang akan mengubah alur permainan di babak pertama, tapi saya mengucapkan selamat kepada Al Ittihad," kata Rudi Garcia.

"Mereka jauh lebih baik dari kami sampai turun minum. Kemudian kami bereaksi tetapi kami tidak bisa membalikkan keadaan. Kami kalah di Piala Super tetapi kami masih berada di puncak liga."

Awalnya, Al Nassr memang sudah harus tertinggal dua gol pada babak pertama. Al Ittihad sukses unggul lewat gol Romario (15’) dan Abderrazak (43’).

Pada menit ke-67, Al Nassr memang sempat membalas satu gol lewat Anderson Talisca. Akan tetapi, Al Ittihad justru sukses mengunci kemenangan lewat gol Muhammad Al Shinqiti pada menit ke-90+3.

Dengan kekalahan ini, Al Nassr gagal melanjutkan langkahnya ke partai final Piala Super Arab Saudi 2023. Mereka harus puas menghentikan perjuangannya di semifinal.

Sejauh ini, CR7 memang belum bisa memberikan kontribusi apa pun untuk Al Nassr. Dua laganya di klub elite Arab Saudi itu belum diwarnai dengan assist maupun gol.

Kesimpulan:

Dilansir dari beberapa sumber, kabar bos Al Nassr yang menyebut Ronaldo cuma bisa 'Siuu' adalah benar adanya. Sebab, selain banyak sumber, juga ada bukti video yang semakin memastikan kebenaran.

Kontributor: M Faiz Alfarizie
Load More