Bolatimes.com - Mengenal lebih jauh sosok Joao Mendes, anak dari legenda sepak bola, Ronaldinho, yang tengah menjalani trial untuk bergabung akademi Barcelona.
Pecinta sepak bola, terutama di era 2000-an, tak akan melupakan sosok Ronaldinho yang dianggap maestro di lapangan hijau berkat skill olah bolanya.
Eks penggawa Timnas Brasil ini dinilai sebagai salah satu yang terbaik sepanjang masa karena kemampuannya mengolah si kulit bundar sehingga membuat banyak orang terkesima.
Sejak menurunnya performa Ronaldinho dan usianya yang menua, jarang ada pesepak bola yang bisa memberikan hiburan di lapangan hijau sepertinya lagi.
Tapi kini pecinta sepak bola bisa saja kembali kehadiran seorang artis seperti Ronaldinho, setelah anaknya, yakni Joao Mendes, tengah mengikuti trial untuk bergabung dengan akademi Barcelona.
Saat ini, Joao Mendes yang berusia 17 tahun tengah berstatus tanpa klub dan mencoba peruntungan untuk mengikuti jejak sang ayah dengan bergabung Barcelona.
Joao Mendes bahkan pun saat ini tengah mengikuti uji coba agar dirinya bisa menjadi bagian dari La Masia, atau akademi Barcelona.
Lantas, siapakah sosok Joao Mendes tersebut? Berikut profilnya.
Jebolan Klub Besar Brasil
Joao Mendes merupakan pesepak bola asal Brasil yang lahir pada 25 Februari 2005 dengan nama lengkap Joao Mendes de Assis Moreira.
Ia sendiri merupakan putra dari Ronaldinho dan pasangannya yang merupakan penari profesional, yakni Janaina Mendes.
Kiprahnya di sepak bola bermula saat dirinya berusia empat tahun, ketika dirinya meminta sang ibunda masuk ke sekolah sepak bola.
Barulah pada usia 10 tahun, Joao Mendes bisa bergabung dengan Flamengo yang merupakan salah satu tim papan atas Brasil.
Setelahnya, Joao Mendes bermain futsal bagi Vasco da Gama dan sempat melakoni trial dalam waktu singkat bersama Boavista-RJ.
Pada usia 13 tahun, Joao Mendes lolos trial dan bergabung Cruzeiro. Uniknya, ia lolos secara murni mengandalkan bakatnya dengan menyembunyikan identitasnya sebagai putra Ronaldinho.
Setahun setelah bergabung Cruzeiro, Joao Mendes kemudian meneken kontrak panjang berdurasi enam tahun pada tahun 2019 silam.
Bakatnya pun terlihat saat tim muda Cruzeiro berpartisipasi di sebuah turnamen di China, di mana Joao Mendes berhasil mencetak dua gol.
Namun kontrak jangka panjang ini tak membuat Joao Mendes bertahan lama. setelah empat tahun bersama Cruzeiro, ia memutuskan kontraknya dengan klub Brasil tersebut pada 2022.
Hal ini membuatnya kemudian terbang ke Spanyol dan mencoba peruntungan dengan mengikuti trial untuk bergabung Barcelona.
Di level internasional, Joao Mendes belum sama sekali membela tim nasional manapun. Tapi, ia bisa membela Brasil dan Spanyol karena memegang dua kewarganegaraan di dua negara itu.
Berita Terkait
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Usai Barcelona Dibantai Villarreal, Xavi Hernandez bakal Angkat Kaki dari Kursi Pelatih
-
Hasil UCL: FC Barcelona Mirip Manchester United tapi Beda Nasib Saja
-
Joao Felix Tak Hormati Atletico Madrid dan Sindir Diego Simeone? Striker FC Barcelona Bicara soal Selebrasinya
-
Gavi Menangis Saat Spanyol vs Georgia, RFEF Konfirmasi Bintang Barcelona Cedera Serius
-
Spanyol Menang, Bintang Muda FC Barcelona Alami Cedera Serius
-
Arkhan Kaka Lampaui Wonderkid FC Barcelona di Piala Dunia U17, Ini Perbandingan Statistiknya
-
5 Pemain Piala Dunia U-17 2023 Diprediksi Bisa Jadi Bintang Masa Depan, Ada Titisan Messi dan Striker FC Barcelona
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter