Bolatimes.com - Tak ingin berhenti di Paris Saint-Germain (PSG), Qatar Sports Investments (QSI) mulai membidik klub-klub Eropa baru-baru ini. Bahkan sang CEO QSI, Nasser Al-Khelaifi telah bertemu dengan perwakilan Tottenham Hotspur untuk membahas bisnis tersebut.
Dilansir dari The Sun, Senin (9/1/2023), Nasser Al-Khelaifi sudah menyulap PSG menjadi klub raksasa di tanah Prancis. Bahkan saat mendatangkan Neymar dengan harga fantastis, seluruh dunia dibuat terkejut.
Berkat kehadiran bintang Brasil itu, PSG raih 8 kali gelar Ligue 1 dalam 10 tahun belakangan.
QSI dibawah tangan dingin Nasser Al-Khelaifi tercatat memegang saham klub terbesar keempat asal Portugal, Braga. QSI memiliki hak sebanyak 21,67 persen.
Berbicara bisnis, QSI tak mau hanya berada di Prancis dan Portugal. Mereka berniat melebarkan sayapnya ke klub Eropa dengan saham minoritas. Maka Tottenham Hotspur dibidik Nasser Al-Khelaifi untuk bergabung di dalamnya.
Bahkan dalam laporan media yang sama, Nasser Al-Khelaifi sudah bertemu dengan Presiden Tottenham Hotspur, Daniel Levy di London.
Baca Juga:
Lionel Messi Tidak Kunjung Dimainkan meski sudah Berada di Prancis, PSG Beri Penjelasan Ini
Meski belum ada keputusan final antara keduanya. Pertemuan itu terlihat bahwa QSI akan mulai bergerilya di tanah Eropa untuk berinvastasi.
Nasser Al-Khelaifi tercatat sebagai CEO QSI. Namun pemilik QSI sendiri yang diduga pemiliknya adalah menteri keuangan Qatar dan Komite Olimpiade Qatar, merupakan anak perusahaan Otoritas Investasi Qatar atau QIA. Perusahaan ini mengelola dana kekayaan negara Qatar.
Bukan tanpa alasan QSI mulai memperluas bisnisnya sampai ke Eropa. Menyusul pemilik Manchester City yakni Abu Dhabi United Group sudah melangkah lebih dulu dengan membentuk City Football Group (CFG).
Baca Juga:
Rumor Lionel Messi Perpanjang Kontrak di PSG usai Juara Piala Dunia 2022
Hadirnya CFG ini memberikan suntikan besar untuk The Citizen sejak diambilalih pada 2008 lalu. Tak hanya Manchester City, klub Italia, Palermo juga diambil alih dengan nilai 11,2 juta poundsterling atau setara Rp212 miliar.
Nasser Al-Khelaifi tak ingin ketinggalan langkah dengan Abu Dhabi United Group. Rumor ini pun menjadi hangat diperbincangkan dengan kehadirannya ke tanah Eropa dalam sepekan belakangan di sektor bisnis.
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Panggil Pemain Muda Tottenham Hotspur ke Timnas U-20, Han Willhoft-King Merespon Begini
-
Hasil Liga Inggris: Dramatis, Tottenham Meraih Kemenangan Dramatis atas Liverpool
-
Hasil Liga Inggris: Liverpool Menang Telak, Tottenham Hajar Manchester United, Manchester City Kalahkan Newcastle
-
Bima Sakti Buka Peluang Pemain Tottenham untuk Perkuat Timnas Indonesia U-17, tapi ...
-
Harry Kane Resmi Gabung Bayern Munich, Mimpi Menangkan Trofi akan Segera Terwujud
-
Siap Urus Naturalisasi, Ketum PSSI 'Tantang' Pemain Tottenham Gabriel Han Willhoft-King Datang ke Indonesia
-
Tim-tim Inggris yang Juara di Pramusim, Ada Klubnya Elkan Baggott
-
Termasuk Al Hilal, Berikut 5 Klub Paling Boros di Bursa Transfer Musim Panas 2023
-
3 Bintang Korea Selatan yang Kini Bermain di Klub Top Eropa, Nomor 1 Setim dengan Neymar dan Kylian Mbappe
-
Bima Sakti Tambah 2 Pemain Diaspora untuk Seleksi Timnas Indonesia U-17, Ada Jebolan Timnas Inggris U-17
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter