Bolatimes.com - Usai menjadi korban kemalingan dan meninggalkan Timnas Inggris, nasib Raheem Sterling akhirnya terjawab. Pemain Chelsea ini dipastikan membela The Three Lions ketika bertemu Prancis dalam perebutan tiket semi final, Minggu (11/12/2022).
"Raheem Sterling akan kembali ke kamp Inggris di Piala Dunia di Qatar. Penyerang Chelsea itu pulang karena urusan keluarga, tetapi sekarang diperkirakan akan bergabung kembali dengan skuad di Al Wakrah pada Jumat menjelang perempat final melawan Prancis," kata Federasi Sepak Bola Inggris (FA) dalam sebuah pernyataan yang dikutip AFP, Jumat (9/12/2022).
Sterling tidak tampil saat Inggris menang 3-0 atas Senegal dengan Phil Foden dan Bukayo Saka mendampingi Harry Kane di lini serang tim asuhan Gareth Southgate itu.
Baca Juga:
Rumahnya Dibobol Maling saat Fokus Piala Dunia 2022, Raheem Sterling Kehilangan Rp5,6 Miliar
Kembalinya Sterling telah menjadi berita bagus bagi Southgate, yang akan meningkatkan opsi serangan Inggris saat menghadapi Prancis.
Sebelumnya, media Inggris melaporkan bahwa rumah Sterling dirampok oleh beberapa orang bersenjata saat keluarganya berada di lokasi kejadian pada Sabtu malam (3/12/2022).
Namun, Polisi Surrey mengatakan bahwa tidak ada seorang pun yang berada di rumah pada saat perampokan terjadi dan tidak ada ancaman kekerasan yang terlibat.
Baca Juga:
Tinggalkan Manchester City, Raheem Sterling Resmi Gabung Chelsea
Polisi mengatakan bahwa para perampok telah membawa sejumlah barang perhiasan, termasuk jam tangan.
Southgate sendiri mendukung keputusan Sterling untuk meninggalkan skuadnya dan kembali ke Inggris.
"Saat ini jelas prioritasnya adalah untuk bersama keluarga. Kami akan mendukungnya dan membiarkan dia memiliki waktu sebanyak yang dia butuhkan," kata Southgate.
Baca Juga:
Raheem Sterling Diboyong Chelsea dengan Mahar Nyaris Rp 1 Triliun
Sterling telah menjadi pemain kunci bagi timnas Inggris sejak Southgate ditunjuk sebagai pelatih enam tahun lalu.
Pemain berusia 28 tahun itu mencetak 20 gol dalam 81 penampilan untuk negaranya, termasuk satu di Piala Dunia 2022 dalam kemenangan 6-2 atas Iran.
Berita Terkait
-
Timnas Italia Diperkuat Pemain Veteran, Begini Peluangnya di Euro 2024
-
Membedah Peta Kekuatan Timnas Inggris di Euro 2024, Potensi Lolos 16 Besar hingga Lawan yang Dihadapi
-
Makedonia Utara vs Inggris: Dibantu Gol Bunuh Diri The Three Lions Tak Terkalahkan
-
Gareth Southgate Ingin Bawa Inggris Jadi Nomor Satu di Dunia, Kudeta Perancis dan Argentina!
-
Daftar Pemain Timnas Inggris di Kualifikasi Euro 2024, Ada Dua Nama Baru
-
Tak Mau Kalah dari Timnas Indonesia, Vietnam Juga Ingin Uji Coba Lawan Peserta Piala Dunia 2022
-
Kisah Andre Onana Didepak dari Timnas Kamerun, Masalahnya 'Sepele'
-
Bima Sakti Tambah 2 Pemain Diaspora untuk Seleksi Timnas Indonesia U-17, Ada Jebolan Timnas Inggris U-17
-
Absen Lawan Timnas Indonesia, Lionel Messi Sampaikan Pesan Haru ke Skuad Argentina
-
8 Pemenangan Piala Dunia yang Pernah Bermain di Liverpool, Terkini Alexis Mac Allister
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter