Bolatimes.com - Timnas Korea Selatan telah mengumumkan skuad untuk mengarungi Piala Dunia 2022 di Qatar yang akan digelar dalam waktu dekat. Nama bintang Korsel, Son Heung-min masuk daftar.
Pelatih Korea Selatan Paulo Bento memasukkan nama Son Heung-min meski sang pemain masih dalam pemulihan akibat cedera saat membela Tottenham.
Kapten dan andalan Korea Selatan itu mengalami patah tulang di sekitar mata kirinya saat pertandingan Liga Champions untuk Tottenham melawan Olympique de Marseille dan kemudian menjalani operasi pekan lalu.
Lantaran kondisi tersebut, kesiapan Son Heung-min untuk bisa bermain masih tanda tanya. Bento menunjuk pemain ke-27, penyerang Oh Hyeon-gyu, yang akan berlatih bersama tim di Qatar dan bisa menggantikan Son jika dia tidak berhasil pulih.
"Kami terus melakukan kontak dengan dia dan departemen medis Tottenham," kata Paulo Bento saat menyebutkan nama-nama timnya untuk ke Qatar.
"Soal kapan tepatnya dia bisa berlatih dengan tim, kami tidak memiliki informasi itu," katanya seperti dikutip AFP.
"Kami harus menunggu, kami perlu menganalisis situasinya hari demi hari. Kami punya waktu untuk memutuskan. Yang terpenting (soal itu), dia pulih sebaik mungkin, dia merasa nyaman dan kemudian kami akan mengambil keputusan akhir."
Son, yang telah mencetak 35 gol dalam 106 penampilan internasional, menulis di media sosial minggu ini bahwa, "Saya tidak sabar untuk mewakili negara kita yang indah, sampai jumpa lagi".
Adapun pertandingan pembukaan Korea Selatan di Piala Dunia 2022 adalah melawan Uruguay pada 24 November. Tim Taeguk Warriors juga akan melawan Ghana dan Portugal di Grup H.
Berikut daftar pemain Timnas Korea Selatan untuk Piala Dunia 2022:
Kiper: Kim Seung-gyu (Al-Shabab/Arab Saudi), Song Bum-keun (Jeonbuk Motors), Jo Hyeon-woo (Ulsan)
Belakang: Kwon Kyung-won (Gamba Osaka/Jepang), Kim Moon-hwan (Jeonbuk Motors), Kim Min-jae (Napoli/Italia) Kim Young-gwon (Ulsan), Kim Jin-su (Jeonbuk Motors), Kim Tae-hwan (Ulsan), Yoon Jong-gyu (FC Seoul), Cho Yu-min (Daejeon Hana Citizen), Hong Chul (Daegu FC)
Tengah: Kwon Chang-hoon (Gimcheon Sangmu), Na Sang-ho (FC Seoul), Paik Seung-ho (Jeonbuk Motors), Lee Kang-in (Real Mallorca/Spanyol), Lee Jae-sung (Mainz/Jerman), Jeong Woo-yeong (Freiburg/Jerman), Hwang In-beom (Olympiakos/Yunani), Hwang Hee-chan (Wolverhampton Wanderers/Inggris), Song Min-kyu (Jeonbuk Motors), Son Jun-ho (Shandong Taishan/China), Na Sang-ho (FC Seoul)
Depan: Son Heung-min (Tottenham Hotspur/Inggris), Cho Gue-sung (Jeonbuk Motors), Hwang Ui-jo (Olympiakos/Yunani)
(Antara)
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Media Kenamaan Beritakan Peluang Besar Shin Tae-yong Tangani Timnas Korea Selatan, Disebut Kandidat Kuat
-
Shin Tae-yong Resmi Bekerja Bersama Seongnam FC di Korea Selatan
-
Korea Selatan akan Berhadapan dengan Yordania di Semifinal Piala Asia 2023
-
Tim Negara Asal Shin Tae-yong Masuk Perempat Final Piala Asia usai Hajar Arab Saudi
-
Ambisi Besar Kemampuan Minin, Shin Tae-yong Gagal Pamer Kekuatan Timnas Indonesia ke Korea Selatan
-
Dulu Shin Tae-yong Disia-siakan, Kini Mendapat Pujian dari Korea Selatan, Timnas Indonesia Makin MoncerPiala Asia 2023
-
10 Hari di Pulau Jeju, Persib Takluk dari Suwon FC
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter