Husna Rahmayunita
Pelatih Timnas Vietnam U-23, Park Hang-seo. (Dok. Bongda.com.vn).

Bolatimes.com - Kandidat pengganti Park Hang-seo di Timnas Vietnam jadi perbincangan belakangan waktu ini. Teranyar, muncul nama pelatih dari Eropa, Philippe Troussier.

Park Hang-seo dipastikan akan hengkang dari jabatan pelatih Timnas Vietnam. Kontrak pelatih asal Korea Selatan di Vietnam berakhir pada Januari 2023.

Setelah membawa Vietnam moncer di berbagai kompetisi selama lima tahun terakhir, Park Hang-seo memutuskan untuk tak memperpanjang kerja sama.

Keputusan tersebut tentunya membuat Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) harus pencari pelatih anyar untuk menukangi timnas.

Berbagai spekulasi muncul tentang kandidat pengganti Park Hang-seo. Mulai Lee Young-jin, Gong Oh-kyun, Kiatisak Senamuang hingga pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong masuk kandidat juru taktik anyar Vietnam.

Terkini, tak hanya empat nama itu, muncul kandidat baru yakni Philippe Troussier, sebagaimana dituliskan media Vietnam Bongdaplus.

"Mantan direktur teknik Pusat Pelatihan PVF yang dijuluki "penyihir putih" Philippe Troussier, bisa menjadi pengganti Pelatih Park Hang Seo," tulisnya.

Lantas siapa Philippe Troussier?

Usut punya usut Philippe Troussier bukan orang baru di sepak bola Vietnam. Pelatih asal Prancis tersebut pernah menukangi Timnas Vietmam U-19 pada 2019 hingga 2021.

Merujuk Transfermarkt, Phlilippe Troussier memiliki segudang pengalaman melatih klub maupun timnas. Ia tercatat pernah memimpin timnas Nigeria, Burkina Faso, Afrika Selatan, Jepang hingga Qatar.

Di Vietnam, ia tak hanya pernah mengawal Timnas U-19, tapi juga sempat menjabat sebagai Dirtek PSV pada 2018.

"Philippe Troussier dikatakan memiliki pemahaman tentang sepakbola Vietnam. Pemimpin militer Prancis itu juga berkali-kali berbicara dengan Pelatih Park Hang Seo, sehingga akan ada strategi pengembangan yang tepat di masa sekarang dan di masa depan untuk sepak bola Vietnam," pungkas Bongdaplus.

Load More