Bolatimes.com - Timnas Myanmar U-16 saat ini tengah menyedot perhatian publik karena baru saja berhasil menghajar Australia U-16 pada pertandingan Piala AFF U-16 2022.
Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul, Selasa (2/8/2022) itu, timnas Myanmar U-16 sukses menggulung Australia U-16 dengan skor 3-2.
Hebatnya, timnas Myanmar U-16 sempat unggul dua gol terlebih dahulu atas tim juara Piala AFF U-16 tahun 2008 dan 2016 itu lewat gol Sao Myo Zaw (3') dan Shine Wanna Aung (24').
Baca Juga:
Sosok Valencia Tanoesoedibjo, Anak Bos TV yang Dilamar Kevin Sanjaya
Namun, timnas Australia U-16 yang pantang menyerah kemudian membuat laga sama kuat lewat dua gol yang disumbangkan Luke Coveny (39') dan Miguel Di Pizio (44').
Setelah sempat berimbang, Myanmar U-16 akhirnya berhasil mencetak gol penentu kemenangannya lewat pemain pengganti, Pyae Sone Aung, pada menit ke-72.
Baca Juga:
Belum Pernah Bela Timnas, Dua Kiper Indonesia Ini Justru Laku di Luar Negeri
Timnas Myanmar U-16 menjadi salah satu kontestan yang mampu menciptakan kejutan besar di laga perdana Grup C Piala AFF U-16 2022.
Sebetulnya, apabila melihat kiprah Myanmar di ajang Piala AFF U-16, maka tak mengherankan apabila mereka mampu meraih hasil yang positif.
Sebab, bagaimanapun juga, Myanmar U-16 berstatus sebagai salah satu kontestan tersukses di ajang Piala AFF U-16. Sejauh ini, mereka sudah 12 kali berpartisipasi pada ajang ini.
Baca Juga:
5 Pemain Timnas Curacao Sukses Tembus Liga Top Eropa, Satu Lagi di Manchester United
Dari seluruh partisipasi itu, Myanmar U-16 sukses meraih dua kali gelar juara, yakni masing-masing diperoleh pada edisi 2002 dan 2005.
Selain itu, mereka secara keseluruhan sudah empat kali lolos ke final. Pada dua edisi lainnya, yakni 2006 dan 2015, mereka harus puas menjadi runner-up karena kalah di partai puncak.
Dengan demikian, kini timnas Myanmar U-16 berstatus sebagai salah satu kontestan dengan perolehan gelar juara terbanyak ketiga. Mereka hanya kalah dari Thailand dan Vietnam yang sudah memiliki tiga trofi.
Baca Juga:
Akhirnya, PT LIB Umumkan Kapan Liga 2 2022 Digelar
Pada edisi Piala AFF U-16 2022 ini, timnas Myanmar U-16 diasuh oleh Aung Zaw Myo. Mereka telah mempersiapkan diri selama 12 pekan alias tiga bulan untuk menyambut ajang ini.
Aung Zaw Myo mengatakan, semua pemainnya pada ajang ini merupakan hasil binaan dari National Football Academy yang terletak di Yangon.
Akademi yang berada di bawah naungan Federasi Sepak Bola Myanmar (MFF) ini sempat mendapat bantuan dari FIFA sebesar 500 ribu dollar untuk pembangunannya yang dilakukan pada 2015.
“Kami telah menjalani latihan selama 12 pekan untuk persiapan tim ini,” kata Aung Zaw Myo saat sesi konferensi pers, Senin (1/8/2022).
“Kami tidak kesulitan untuk menyatukan semua pemain. Sebab, semua yang kami panggil berasal dari akademi nasional. Saya pikir kami sudah mempersiapkannya dengan baik dan siap menghadapi pertandingan.”
Daftar Pemain Timnas Myanmar U-16 di Piala AFF U-16
1. Salai Ann Bwe Maung
2. Thura Zaw
3. Han Tun Zaw
4. Shine Wanna Aung
5. Myat Phone Khant
6. Khin Cho Htoo
7. Htoo Wai Yan
8. Saw Myo Zaw
9. Lin Htet Oo
10. Brang Don Le
11. Kaung Htet
12. Myin Myat Yan Naung
13. Sai Thi Ha Naing
14. Kaung Khant Zaw
15. Aung Kaung Khant
16. Sai Zayar Kyaw
17. Nay Min Htet
18. Nay Lin Tun
19. Naing Lar
20. Pyae Sone Aung
21. Aung Zaw Myo
22. Han Htet Oo
23. Thet Naing Oo
Berita Terkait
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Myanmar: Susunan Pemain hingga Rekor Pertemuan
-
Ketum PSSI Gerah dengan Selebrasi Lebay Timnas Australia U-16
-
Main dengan 10 Pemain, Timnas Indonesia U-16 Kalah 3-5 dari Australia
-
Korea Selatan akan Berhadapan dengan Yordania di Semifinal Piala Asia 2023
-
Pelatih Australia Ungkap Kondisi Pemainnya Saat Bikin Timnas Indonesia Babak Belur
-
Ambisi Besar Kemampuan Minin, Shin Tae-yong Gagal Pamer Kekuatan Timnas Indonesia ke Korea Selatan
-
Babak Belur oleh Asutralia di 16 Besar Piala Asia, Fakta Data Baru Timnas Indonesia Termasuk Rangking FIFA
-
Shin Tae-yong: Pengalaman Masih Dibutuhkan oleh Pemain Kita
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Pecah Rekor, Erling Haaland Perpanjang Kontrak 10 Tahun di Manchester City
-
Hasil Drawing Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Seram
-
Diminati Man City, Tijjani Reijnders: Saya Akan Tandatangani Kontrak Baru di AC Milan
-
Tragedi Memilukan! Buntut Kontroversi Wasit, Bentrokan Suporter Tewaskan Puluhan Orang
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin