Husna Rahmayunita
Bek Timnas wanita Selandia Baru, Meikayla Moore (kiri) lawan Amerika Serikat OlimpiadeTokyo 2020. (AFP/Ayaka Naito)

Bolatimes.com - Sosok pesepak bola wanita, Meikayla Moore mendadak jadi pusat perhatian selepas melakukan hattrick blunder di laga Amerika Serikat kontra Selandia Baru di She Believes Cup 2022.

Pada Minggu (20/2/2022), Meikayla Moore tampil membela negaranya Selandia Baru untuk menghadapi juara bertahan Piala Dunia Wanita, Amerika Serikat.

Sayangnya, performa Moore justru mengundang heran pencinta sepak bola. Betapa tidak, dia melakukan blunder fatal dengan mencetak tiga gol bunuh diri.

Baca Juga:
Media Singapura Sebut Malaysia U-23 Terancam Bahaya di Piala AFF U-23 2022

Moore blunder, menjebol gawang timnya sendiri tiga kali pada babak pertama, tepatnya pada menit kelima, keenam dan ke-36.

Pemain Liverpool itu disindir membuat 'hat-trick sempurna' - karena golnya sendiri diselesaikan dengan kaki kiri, kaki kanan, dan kepalanya.

Hattrick yang dibuatnya tentu tak diimpikan oleh tim sepak bola manapun. Berkat tiga gol bunuh diri Moore, Timnas Wanita Amerika Serikat mulus meraih kemenangan.

Baca Juga:
Daftar Top Skor Liga Inggris, Mohamed Salah Tak Terkejar

Menyadur Sportbible, Senin (21/2), Moore ditarik ke luar lapangan pada menit ke-40 setelah mengatarkan timnya kalah 0-3 dari Amerika Serikat.

Ini menjadi sejarah tersendiri bagi timnas wanita Amerika Serikat, mendapat keuntungan tiga gol bunuh diri dalam satu pertandingan. Laga Amerika Serikat vs Selandia Baru dalam turnamen She Believes Cup 2022 berakhir dengan skor 5-0.

Baca Juga:
Deretan Pemain Abroad Termahal Indonesia, Nomor 1 Tembus Rp 6 Miliar

Nama Meikayla Moore pun menjadi perbincangan seusai laga. Banyak netizen yang menghujat bek berusia 25 tahun tersebut.

Tapi, tak sedikit pula yang memberikan pembelaan dan dukungan kepada Moore. Salah satunya dari pelatih Gotham FC, Scott Parkinson.

Parkinson menegaskan, Moore akan segera bangkit setelah pertandingan ini, untuk bermain melawan tim terbaik di planet ini.

Baca Juga:
Kronologi Aubameyang Disahkan Cetak Hattrick saat Barcelona Hajar Valencia 4-1

"Kepada semua netizen yang memberiknya omong kosong, kembalilah ke ruang bawah tanah ibumu. Dia (Moore) melakukan hal-hala yang hanya diimpukkan oleh 99,9 persen pemain. Dia pemain yang bagus," cuit Parkinson.

Load More