Bolatimes.com - Cristiano Ronaldo merupakan pemain yang selalu akrab dengan rekor. Tak terhitung berapa banyak rekor yang telah dipecahkan mega bintang Manchester United tersebut.
Di usianya yang kini telah menginjak 36 tahun, Ronaldo belum menunjukkan tanda-tanda akan gantung sepatu dari dunia sepak bola.
Ia masih mengincar beberapa prestasi, dengan tujuan utama yakni membawa Man United memutus puasa gelar yang telah berlangsung selama 4 tahun lamanya.
Baca Juga:
6 Pemain yang Pernah Juara Bundesliga bersama Dortmund dan Bayern Munchen
Selain itu, deretan rekor pun masih coba akan diraih Ronaldo. Salah satunya adalah menjadi pemain yang paling banyak menjuarai Liga Champions.
Setali tiga uang dengan misinya membawa Manchester United meraih gelar, Cristiano Ronaldo ingin menambah koleksi gelar Liga Championsnya di lemari trofinya.
Sejauh ini, Ronaldo telah mengoleksi 4 gelar Liga Champions. Torehan ini cukup fantastis, namun masih ada nama Clarence Seedorf yang memiliki trofi dengan jumlah yang sama.
Baca Juga:
Lee Zii Jia, The Next Taufik Hidayat yang Kalahkan Anthony Ginting
Untuk itu, Ronaldo pun berhasrat melampaui pencapaian Seedorf dan menjadi satu-satunya pemain sepanjang sejarah yang mampu memiliki 5 gelar Liga Champions.
Dalam perjalanannya memecahkan rekor tersebut, nyatanya Ronaldo mampu menorehkan beberapa rekor pribadi atau memecahkan rekor lainnya sepanjang tahun 2021 ini.
Rekor yang ia ukir atau pecahkan tersebut tak hanya berlaku di level klub, namun juga berlaku di level internasional kala dirinya berseragam Portugal.
Baca Juga:
Sosok Rifad Marasabessy, Putra Tulehu Korban Ketegasan Shin Tae-yong
Lantas, rekor apa saja yang telah diukir atau dipecahkan Cristiano Ronaldo di tahun 2021 ini?
1. Penampil Terbanyak Sepanjang Sejarah Liga Champions
Saat Manchester United menjamu Villarreal di Old Trafford, Cristiano Ronaldo menahbiskan diri sebagai pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di Liga Champions.
Baca Juga:
Guardiola dan Jurgen Klopp Saling Angkat Topi Jelang Liverpool vs Man City
Total 178 kali sudah Ronaldo manggung di ajang ini. Catatan ini mengalahkan jumlah penampilan mantan rekannya di Real Madrid, Iker Casillas dengan 177 kali.
2. Pemain yang Paling Banyak Mencetak Gol ke Klub Peserta Liga Champions
Masih di laga melawan Villarreal, 1 gol yang dicetak Cristiano Ronaldo melawan The Yellow Submarine membuatnya menjadi pemain yang paling banyak mencetak gol ke klub berbeda di kancah Liga Champions.
Villarreal menjad klub ke-37 yang dibobol Ronaldo di Liga Champions. Torehan ini mengalahkan catatan Lionel Messi yang baru mencetak gol ke-36 klub berbeda.
3. Top Skor Internasional
Beralih ke level tim nasional, Cristiano Ronaldo belum lama ini menahbiskan diri sebagai top skor internasional pasca mencetak 2 gol ke gawang Republik Irlandia.
2 gol tersebut membuat torehan golnya bersama Portugal menjadi 111 gol atau melewati top skor sepanjang masa internasional sebelumnya, Ali Daei yang mencetak 109 gol untuk Iran.
4. Pencetak Gol Paling Konsisten di Euro
Pada gelaran Euro 2020 lalu, Cristiano Ronaldo mampu menjadi pemain pertama dalam sejarah yang selalu mencetak gol di 5 edisi Euro.
Sejak Euro 2004 hingga Euro 2020, Ronaldo tak pernah absen menjebol gawang lawan-lawannya. Bahkan di edisi 2020, ia menjadi top skor kompetisi dengan 5 gol dalam 4 laga saja.
5. Pencetak Gol Pertama Man United di Menit Akhir Liga Champions
Man United punya kisah menarik soal Liga Champions dan babak perpanjangan waktu. Hal ini pun berlanjut di laga melawan Villarreal tengah pekan kemarin.
Di masa Injury Time tepatnya 90+5, Cristiano Ronaldo berhasil mencetak gol tepat di menit akhir pertandingan yang membuatnya menjadi pemain Man United pertama yang mampu melesakkan gol di menit akhir laga Liga Champions.
Berita Terkait
-
Ini Nilai Biaya Gila jika Manchester United Benar-Benar Ingin Singkirkan Pelatih Ten Hag
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
Jelang Bentrok Lawan Persib, Marco Simic Bocorkan Kondisi Dapur Persija hingga Singgung Pemain Sakit
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Erik ten Hag Dipastikan Terusir, Ini 3 Kandidat Pelatih Manchester United, Zinedine Zidane Paling Dijagokan
-
Drama Full Tegang 90 Menit Al Shabab vs Al Nassr, Cristiano Ronaldo sampai Ketar-ketir
-
Pemegang Gelar Top Skorer Euro Sepanjang Masa Cristiano Ronaldo Murka pada Wasit di Riyadh Season Cup 2024
-
5 Negara Calon Kuat Juara Euro 2024: Satu di Antaranya Tampil Sempurna di Babak Kualifikasi
-
Persib vs Persis: Bobotoh Minta Stefano Beltrame Buktikan Diri, 'Cristiano Ronaldo' Ikut Nimbrung
-
Kualifikasi Euro 2024: Romelu Lukaku Lampaui Catatan Rekor Gol David Healy, dan Robert Lewandowski
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter