Rauhanda Riyantama
Lionel Messi saat mencetak gol ke gawang Atletico Madrid dengan tendangan penalti panenka. (LLUIS GENE / AFP)

Bolatimes.com - Kementerian Kesehatan Spanyol dan pihak terkait telah mengeluarkan izin keramaian untuk meningkatkan kapasitas penonton di acara olahraga outdoor. Keputusan tersebut dikeluarkan pada Rabu (29/9/2021) pagi waktu setempat.

Atas keputusan tersebut, klub diperbolehkan untuk menjual semua tiket yang tersedia. Dengan kata lain, kapasitas maksimal stadion diizinkan, termasuk pertandingan La Liga dan La Liga SmartBank (kompetisi kasta kedua).

Meski demikian, para penonton tetap diwajibkan mengenakan masker dan penjaja makanan keliling tidak diperbolehkan.

Baca Juga:
Hasil Liga Champions Semalam: MU Menang Dramatis, Barcelona Dibantai

Dilaporkan Marca, Rabu (29/9/2021), keputusan tersebut akan diberlakukan mulai 1 Oktober. Dengan begitu, penonton bisa membanjiri Estadio Wanda Metropolitano saat deul Atletico Madrid vs Barcelona pada Minggu (3/10/2021).

Setelah satu bulan, atau akhir Oktober, keputusan tersebut akan dievaluasi. 

Sementara di venue indoor, pertandingan bola basket dan olahraga lainnya, hanya 80 persen penonton yang diperbolehkan hadir dari kapasitas yang tersebut. Para penonton juga diwajibkan menjaga jarak sekitar 1,5 meter.

Baca Juga:
PSIS Semarang vs Madura United Imbang, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1

Terlepas dari kabar tersebut, laga Atletico Madrid vs Barcelona diprediksi bakal berlangsung sengit. Sebab kedua tim sama-sama mengincar kemenangan demi memperbaiki posisi di klasemen Liga Spanyol.

Saat ini Atletico Madrid berada di peringkat empat dengan koleksi 14 poin dari tujuh pertandingan. Sementara Barcelona baru mendapatkan 12 poin dari enam laga.

Baca Juga:
Blak-blakan, Bonucci Ungkap Dampak Negatif Cristiano Ronaldo di Juventus

Load More