Husna Rahmayunita
Kylian Mbappe sukses mencetak tiga gol dalam kemenangan Paris Saint Germain atas AS Monaco di Parc des Princes, Senin (22/4/2019) dini hari WIB. (ANNE-CHRISTINE POUJOULAT / AFP)

Bolatimes.com - Legenda Brasil sekaligus presiden klub La Liga Real Valladolid, Ronaldo Nazario memuji pemain PSG, Kylian Mbappe.

Ronaldo dan Mbappe kerap dibanding-bandingkan sebagai pesepak bola andalan. Ronaldo pun tak mempermasalahkan hal itu.

Ia mengakui ada kesamaan antara dirinya dengan Mbappe di depan awak media yang menanyakan hal itu.

Baca Juga:
Lionel Messi Bergabung, Ronaldo Justru Komentar Menohok ke PSG

"Dia (Mbappe) memiliki atribut yang mirip dengan saya. Dia memiliki kualitas dan teknik luar biasa yang dia eksekusi dengan kecepatan tinggi," ujar Ronaldo seperti disadur dari Marca, Senin (7/9/2021).

Mantan penyerang PSG itu menyebut Kylian Mbappe adalah pemain muda yang berkualitas dan ia menyukainya.

"Dia melewati para pemain bertahan, dia menerobos penjaga gawang. Meski masih sangat muda, dia sudah menempuh perjalanan jauh. Saya suka Mbappe," tandasnya.

Baca Juga:
Maria Vania Pose Santai Kenakan Sportwear, Netizen Auto Fokus

Dalam sebuah kesempatan pada 2020 lalu, Ronaldo Nazario mengungkap harapannya tentang pemain Timnas Prancis itu.

Bintang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe (kiri) berbincang dengan Lionel Messi seusai mengalahkan Reims dalam lanjutan Liga Prancis di Stadion Auguste-Delaune, Reims, Prancis, Minggu (29/8/2021) waktu setempat. (ANTARA/AFP/Franck Fife)

Ia berharap kelak dapat meminang Mbappe untuk merapat le Estadio Jose Zorrilla --markas Real Valladolid--.

"Andai kami memiliki bujet seperti Real Madrid, saya ingin datangkan Mbappe ke Valladolid. Saya berharap itu terjadi suatu hari nanti, saya berharap ia bisa datang ke sini," tutur Ronaldo Nazario seperti dikutip dari Tribal Football.

Baca Juga:
Taklukkan Persela, Pemain PSIS Pulihkan Kondisi Fisik

"Saya mengagumi permainannya, jadi tak ada masalah jika dia dibanding-bandingkan dengan saya," tambahnya.

Load More