Irwan Febri Rialdi
Nicolo Barella saat tampil bersama Timnas Italia di Euro 2020. (FRANK AUGSTEIN / POOL / AFP)

Bolatimes.com - Gelandang tengah Gli Azzuri (julukan Timnas Italia), Nicolo Barella, telah memiliki kontribusi besar dalam kemenangan atas Belgia pada pertandingan perempat final Euro 2020 pada Sabtu (3/7/2021) dini hari dengan skor 2-1.

Nicolo Barella telah dimainkan pada empat dari lima pertandingan terakhir di ajang Euro 2020. Pada pertandingan kontra Belgia, Nicolo Barella berhasil membuka keunggulan Gli Azzuri pada menit ke-31 melalui operan kunci kepada Lorenzo Insigne yang berujung dengan gol kedua Timnas Italia ke gawang Thibaut Cortois pada babak pertama.

Nicolo Barella memiliki kemampuan dalam menggunakan ruang kosong antara bek tengah dan sayap lawan. Ia dapat menciptakan peluang maupun sebagai pelapis pertahanan Timnas Italia.

Baca Juga:
4 Fakta Menarik Ciro Immobile, Gila Main Game hingga Nyaris Ditikam

Kerap kali dirinya bekerja secara aktfi dengan menyerang untuk meciptakan kondisi tim untuk mendominasi sisi pertahanan lawan. Barella juga berhasil menerobos lini pertahanan Belgia untuk mencetak gol pertama Italia. Sepanjang laga Euro 2020, Nicolo Barella telah mencatatkan empat kali upaya mengembalikan penguasaan bola.

Nicolo Barella telah melakukan debut di Timnas Italia pada Oktober 2018 dengan mencatatkan 27 kali penampilan dibawah asuhan Roberto Mancini. Jumlah penampilan Barella tersebut merupakan yang terbanyak di bawah bek Leonardo Bonucci (30 penampilan), penyerang Federico Chiesa (28 penampilan), dan gelandang tengah Jorginho (27 penampilan).

Punya julukan Radio Transistor atau Si Radio Kecil

Baca Juga:
Profil Kevin Diks, Pemain Berdarah Maluku yang Gabung Klub Raksasa Denmark

Di luar penampilan apiknya bersama Timnas Italia maupun klubnya Inter Milan. Nicolo Barella mendapatkan julukan “Radio Transistor” oleh rekan setimnya. Hal itu dikarenakan dirinya lebih suka bercanda selama sesi latihan dan cerewet hingga tidak pernah berhenti berbicara. 

Dilansir dari laman DAZN, Lukaku pernah berkata, “Dia (Nicolo Barella) tidak pernah berhenti berbicara. Saya dan Barella seperti rutin berdebat setiap hari saat berlatih”.

Karakternya yang cerewet muncul sejak dirinya masih berseragam Cagliari. Ketika itu sang pemain senior Cagliari, Daniele Conti dan Andrea Cossu menjuluki Barella dengan “radiolina” atau “Si Radio Kecil” atau “Radio Transistor”. Julukan tersebut mengacu pada radio kecil yang sering kali dibawa penonton ke stadion saat menonton pertandingan sepak bola di Italia. 

Baca Juga:
Jimat Keberuntungan Pelatih Denmark di Euro 2020, Jaket Hitam yang Bolong

Kontributor: Muhammad Zuhdi Hidayat
Load More