Bolatimes.com - Lionel Messi sukses mencetak gol cantik lewat skeman tendangan bebas ke-50 dalam kariernya di Barcelona. Gol tersebut dicetak Messi saat Blaugrana memetik kemenangan 3-2 atas Valencia pada Senin (3/5/2021) dini hari.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Estadio Mestalla, Valencia ungul lebih dulu lewat gol Gabriel Paulista di menit 50. Barcelona menyeimbangkan papan skor menjadi 1-1 di menit 57 lewat gol Messi.
Di menit 63, Barcelona berbalik unggul. Antoine Griezmann mengubah papan skor menjadi 1-2.
Baca Juga:
Inter Milan Raih Scudetto, AC Milan Sportif Beri Selamat
Di menit 69, Lionel Messi kembali mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini gol tercipta sangat indah dari tendangan bebas.
Pemain asal Argentina itu melepaskan tembakan yang tak mampu dijangkau Jasper Cillessen.
Valencia sendiri hanya mampu memangkas jarak menjadi 2-3 di menit 83 lewat aksi Carlos Soler.
Baca Juga:
Antar Inter Milan Juara Liga Italia, Conte: Kami Sangat Puas!
Gol tersebut adalah gol ketiga Messi dari tendangan bebas musim ini. Dua gol lewat tendangan bebas sebelumnya di musim ini dicetak Messi ke gawang Granada dan Athletic Bilbao.
Sementara di sepanjang karier pemain berjuluk La Pulga itu, gol tersebut merupakan gol yang ke-50 di semua kompetisi untuk Blaugrana.
Gol dari tendangan bebas terbanyak yang dicetak pemain berusia 32 tahun itu dalam satu musim terjadi pada 2018/19, ketika ia mencetak delapan gol dari bola mati. Dia melakukannya tujuh kali masing-masing pada 2015/16 dan 2017/18.
Baca Juga:
Inter Milan Raih Scudetto, Berikut Daftar Juara Liga Italia
Gol tendangan bebas pertamanya datang pada musim 2008/09, sementara di musim lalu, lima gol dari tendangan bebas dibukukan Messi.
Lawatan Barcelona ke Mestalla juga kian mengukuhkan posisi Messi di daftar pencetak gol terbanyak sementara kompetisi kasta tertinggi Liga Spanyol, La Liga.
Messi saat ini telah mengoleksi 28 gol, tujuh gol lebih banyak dari bomber Real Madrid Karim Benzema.
Baca Juga:
RESMI: Inter Milan Juara Serie A Italia setelah Puasa 11 Tahun
Dua gol yang dilesakkan Messi ke gawang Valencia juga menambah panjang daftar klub La Liga yang dua kali dibobol Messi dalam satu laga.
Sebelum Valencia, Messi juga mencetak dua gol ke gawang Real Betis, Athletic, Granada, Alaves, Elche, Huesca, Real Sociedad dan Getafe dalam satu pertandingan musim ini.
(Suara.com)
Berita Terkait
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
-
Usai Barcelona Dibantai Villarreal, Xavi Hernandez bakal Angkat Kaki dari Kursi Pelatih
-
Sebelum Kawal Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Ini Bikin Lionel Messi Tak Berdaya
-
Hasil UCL: FC Barcelona Mirip Manchester United tapi Beda Nasib Saja
-
Joao Felix Tak Hormati Atletico Madrid dan Sindir Diego Simeone? Striker FC Barcelona Bicara soal Selebrasinya
-
Gavi Menangis Saat Spanyol vs Georgia, RFEF Konfirmasi Bintang Barcelona Cedera Serius
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter